KOMPAS.com - Perusahaan mobil listrik, Tesla berencana membuka kantor di Malaysia.
Informasi tersebut disampaikan oleh Menteri Perdagangan dan Industri Internasional Malaysia Tengku Zafrul Aziz.
"Kami senang dengan keputusan Tesla untuk membangun kehadirannya di ekosistem kendaraan listrik (EV) di Malaysia," kata Zafrul Aziz sebagaimana dikuti dari The Strait Times.
Selain membuka kantor, perusahaan milik Elon Musk itu direncanakan juga akan mendirikan stasiun pengisian daya untuk mobil listrik di Malaysia.
"Ini menunjukkan kepercayaan Tesla terhadap fundamental ekonomi dan lingkungan bisnis yang kondusif," katanya.
Zafrul juga mengatakan bahwa Tesla telah diizinkan untuk melakukan impor kendaraan listrik bertenaga baterai (BEV) ke Malaysia.
Dalam investasinya, Tesla rencananya turut membuka pusat layanan "Tesla Experience" yang diharapkan mendorong Malaysia menjadi tujuan investasi teknologi yang terkait mobil listrik.
Baca juga: Ramai soal Tesla, Siapkah Indonesia dengan Mobil Listrik?
Kehadiran Tesla di Malaysia diharapkan juga bisa menciptakan peluang kerja yang terampil dan bergaji lebih baik untuk pekerja di segmen BEV.
Selain itu, mendorong partisipasi perusahaan lokal untuk masuk dalam ekosistem Tesla, baik di dalam maupun luar negeri.
Zafrul lebih lanjut menyampaikan saat merek global utama berinvestasi, maka kementerian dan lembaganya akan terus meningkatkan upaya kemudahan berbisnis.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.