Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HUT Brimob 14 November 2022, Ini Sejarah dan Link Twibbonnya

Kompas.com - 13/11/2022, 20:05 WIB
Diva Lufiana Putri,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Korps Brigade Mobil Kepolisian Negara Republik Indonesia (Brimob Polri) akan merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77, pada Senin (14/11/2022).

Sebagai korps tertua kepolisian, satuan ini mempunyai andil besar dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

Jauh sebelum menyandang nama Brimob, satuan ini merupakan sebuah organisasi polisi bentukan Jepang bernama Tokubetsu Kaisatsu Tai atau Polisi Khusus.

Seiring waktu, Polisi Khusus kemudian berganti menjadi Polisi Istimewa, Mobrig (Mobil Brigade), dan kemudian menjadi Brimob.

Baca juga: Ulang Tahun ke-74, Ini Sejarah Panjang Korps Brimob

Tokubetsu Keisatsu Tai

Masa pendudukan Jepang di Indonesia menjadi awal terbentuknya cikal bakal Brimob.

Dikutip dari Kompas.com (14/11/2009), Jepang membentuk organisasi dan barisan militer bernama Tokubetsu Keisatsu Tai pada 1944.

Pembentukan Tokubetsu Kaisatsu Tai sebagai bagian dari strategi perang Asia Timur Raya Jepang.

Tokubetsu Kaisatsu Tai menjadi tenaga cadangan yang dapat digerakkan dengan cepat dan memiliki mobilitas tinggi.

Baca juga: Siapa Saja yang Pernah Mendekam di Mako Brimob? Ada Ahok hingga Ferdy Sambo

Suasana depan Markas Korps Brimob di Jalan Komjen Pol M. Jasin, Kelapa Dua, Depok pada Sabtu (6/8/2022) malam.M Chaerul Halim Suasana depan Markas Korps Brimob di Jalan Komjen Pol M. Jasin, Kelapa Dua, Depok pada Sabtu (6/8/2022) malam.

Organisasi ini beranggotakan para polisi muda yang didirikan di setiap karesidenan seluruh Jawa, Madura, dan Sumatera.

Dibanding polisi biasa, Tokubetsu Keisatsu Tai memiliki persenjataan lebih lengkap.

Para calon anggotanya pun diasramakan dan memperoleh pendidikan serta latihan kemiliteran dari tentara Jepang.

Mereka juga disebut sebagai pasukan polisi yang terlatih, disiplin, dan terorganisasi dengan baik.

Baca juga: Besaran Gaji Polisi Indonesia

Saat Jepang menyerah kepada sekutu dan Indonesia memproklamasikan kemerdekaan pada 17 Agustus 1945, masa penggemblengan Tokubetsu Keisatsu Tai pun turut berakhir.

Seluruh satuan semi militer dan militer di Indonesia dibubarkan dan hanya menyisakan Tokubetsu Keisatsu Tai untuk memegang senjata.

Hal ini membuat anggota Tokubetsu Keisatsu Tai menjadi pelopor perebutan senjata untuk mempertahankan kemerdekaan.

Halaman:

Terkini Lainnya

Matahari Tepat di Atas Kabah, Saatnya Cek Arah Kiblat

Matahari Tepat di Atas Kabah, Saatnya Cek Arah Kiblat

Tren
Kekuasaan Sejarah

Kekuasaan Sejarah

Tren
Kisah Alfiana, Penari Belia yang Rela Sisihkan Honor Demi Berhaji, Jadi Salah Satu Jemaah Termuda

Kisah Alfiana, Penari Belia yang Rela Sisihkan Honor Demi Berhaji, Jadi Salah Satu Jemaah Termuda

Tren
Jokowi Luncurkan Aplikasi Terpadu INA Digital, Bisa Urus SIM, IKD, dan Bansos

Jokowi Luncurkan Aplikasi Terpadu INA Digital, Bisa Urus SIM, IKD, dan Bansos

Tren
Biaya UKT Universitas Muhammadiyah Maumere, Bisa Dibayar Pakai Hasil Bumi atau Dicicil

Biaya UKT Universitas Muhammadiyah Maumere, Bisa Dibayar Pakai Hasil Bumi atau Dicicil

Tren
Pegi Bantah Telah Membunuh Vina, Apakah Berpengaruh pada Proses Hukum?

Pegi Bantah Telah Membunuh Vina, Apakah Berpengaruh pada Proses Hukum?

Tren
Singapura Tarik Produk Kacang Impor Ini karena Risiko Kesehatan, Apakah Beredar di Indonesia?

Singapura Tarik Produk Kacang Impor Ini karena Risiko Kesehatan, Apakah Beredar di Indonesia?

Tren
Maskot Pilkada DKI Jakarta Disebut Mirip Kartun Shimajiro, KPU Buka Suara

Maskot Pilkada DKI Jakarta Disebut Mirip Kartun Shimajiro, KPU Buka Suara

Tren
Ramai di Media Sosial, Bagaimana Penilaian Tes Learning Agility Rekrutmen BUMN?

Ramai di Media Sosial, Bagaimana Penilaian Tes Learning Agility Rekrutmen BUMN?

Tren
Batalkan Kenaikan UKT, Nadiem: Kalau Ada Kenaikan Harus Adil dan Wajar

Batalkan Kenaikan UKT, Nadiem: Kalau Ada Kenaikan Harus Adil dan Wajar

Tren
Buntut Pencatutan Nama di Karya Ilmiah, Kumba Digdowiseiso Dicopot dari Dekan dan Dosen FEB Unas

Buntut Pencatutan Nama di Karya Ilmiah, Kumba Digdowiseiso Dicopot dari Dekan dan Dosen FEB Unas

Tren
Alasan Nadiem Makarim Batalkan Kenaikan UKT Perguruan Tinggi Tahun Ini

Alasan Nadiem Makarim Batalkan Kenaikan UKT Perguruan Tinggi Tahun Ini

Tren
Cara Melihat Nomor Sidanira untuk Daftar PPDB Jakarta 2024

Cara Melihat Nomor Sidanira untuk Daftar PPDB Jakarta 2024

Tren
Kronologi Balita 2 Tahun di Sidoarjo Meninggal Usai Terlindas Fortuner Tetangga

Kronologi Balita 2 Tahun di Sidoarjo Meninggal Usai Terlindas Fortuner Tetangga

Tren
Sosok Kamehameha, Jurus Andalan Son Goku yang Ada di Kehidupan Nyata

Sosok Kamehameha, Jurus Andalan Son Goku yang Ada di Kehidupan Nyata

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com