Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mudik Menggunakan Mobil Pribadi? Lakukan Dulu 7 Pengecekan Ini

Kompas.com - 22/04/2022, 18:05 WIB
Nur Rohmi Aida,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Masyarakat diperbolehkan mudik Lebaran dengan catatan sudah melakukan booster atau suntik vaksin ketiga.

Adapun untuk melakukan mudik Lebaran, masyarakat bisa menggunakan kendaraan mobil pribadi sebagai moda transportasi.

Sebelum melakukan mudik Lebaran dengan mobil pribadi, berikut ini beberapa hal yang perlu diperiksa pada mobil Anda sebagaimana dikutip dari News24.

Dikutip dari laman tersebut, Teknisi Ford Liz Kruger menyarankan agar sebelum bepergian seseorang mengecek beberapa hal penting dari mobilnya yakni:

1. Cek cairan

Sebelum bepergian dengan mobil hal yang paling penting untuk dicek adalah mengecek berbagai cairan pada mobil seperti kondisi cairan pendingin dan oli.

Pastikan cairan pendungin dan oli sudah diganti dan mencukupi sebelum melakukan perjalanan.

Selain itu periksa juga minyak rem guna memastikan mobil aman dikendarai.

2. Lampu

Karena mudik Lebaran biasanya perlu waktu yang lama serta mungkin Anda harus mengendarai kendaraan di malam hari, maka pastikan lampu berfungsi dengan baik.

Lakukan pengecekan apakah lampu mobil menyala sebelum Anda menjalankan kendaraan.

Serta pastikan apakah penerangannya mencukupi ketika digunakan untuk melewati jalanan gelap dan berkabut.

Baca juga: Mudik dengan Anak, Apa Saja yang Perlu Disiapkan?

3. Wiper

Sebelum berangkat pastikan juga bahwa wiper bekerja dengan benar.

Cek apakah wiper membersihkan kaca depan atau justru meninggalkan garis hitam yang bisa mengganggu penglihatan.

Untuk mengeceknya, sebelum memulai perjalanan, semprot kaca depan dengan air kemudian cek apakah wiper berfungsi dengan baik.

4. Ban

Karena selama perjalanan roda ban mobil bergerak secara terus-menerus selama berjam-jam, maka pastikan kondisi ban dalam kondisi prima.

Cek kedalaman tapak dari ban, serta periksa permukaan ban apakah ada kerusakan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com