Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Itu Rekrutmen Bersama BUMN 2022 yang Membuka Lowongan Kerja Besar-besaran?

Kompas.com - 14/04/2022, 06:30 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

 

3. Yang harus disiapkan untuk melamar rekrutmen bersama BUMN 2022

Membaca seluruh informasi ketentuan dan persyaratan yang berada pada laman https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id.

Melakukan registrasi dengan menekan tombol register yang ada pada pojok kanan atas halaman depan. Kemudian, pelamar melakukan aktivasi akun yang kami kirimkan ke email (inbox/spam/all mail). Untuk kemudahan, pelamar dapat menggunakan fitur Sign Up dan Sign in With Google agar tidak perlu melakukan aktivasi akun dan langsung dapat login ke website rekrutmen.

Pelamar wajib melengkapi Curriculum Vitae dan dokumen persyaratan pada menu Daftar Riwayat Hidup. Data yang wajib diisi adalah Data Diri, Pendidikan, Alamat, Keluarga (jika sudah menikah), dan Dokumen Kelengkapan.

Pelamar dapat melihat lowongan yang tersedia pada menu Lowongan. Peserta hanya dapat melamar maksimal 3 posisi di BUMN yang berbeda.

Jika sudah berhasil melamar, pelamar dapat memantau proses lamaran, detail jadwal, dan pengumuman pada halaman "Lamaran Saya" atau e-mail resmi yang dikirimkan.

Baca juga: Rekrutmen Bersama BUMN 2022, Ini Syarat, Jadwal, dan Dokumen yang Diperlukan

4. Syarat daftar rekrutmen bersama BUMN 2022

Persyaratan umum yang diminta adalah jenjang pendidikan, usia maksimum, persyaratan IPK untuk Perguruan Tinggi, SKCK, dan kesediaan ditempatkan di seluruh Indonesia.

Namun, jika ada persyaratan khusus dari BUMN tertentu akan disampaikan oleh BUMN masing-masing.

5. Dokumen untuk daftar rekrutmen bersama BUMN 2022

  • Foto Profil
  • KTP (jpg/jpeg/png dan maksimal 500 kb)
  • Ijazah/Surat Keterangan Lulus (file .pdf maksimal 1 mb digabungkan dalam satu file jika mengisi lebih dari satu pendidikan)
  • Transkrip Nilai (file .pdf maksimal 1 mb)
  • SKCK (file .pdf maksimal 500 kb)
  • Dokumen lainnya (Jika ada Bahasa Inggris, Sertifikat, dll; file .pdf maksimal 1 mb)
  • Surat Rekomendasi (file .pdf maksimal 500 kb; digabungkan dalam satu file)
  • Setiap dokumen yang terdiri lebih dari 1 (seperti ijazah untuk 2 pendidikan atau dokumen lainnya), untuk disatukan dalam 1 file dokumen.

Baca juga: Jadi Syarat Daftar Rekrutmen Bersama BUMN 2022, Ini Cara Urus SKCK

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com