Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah Berdirinya Universitas Gadjah Mada 19 Desember 1949

Kompas.com - 19/12/2021, 10:04 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hari ini 72 tahun yang lalu, atau tepatnya pada 19 Desember 1949, pemerintah meresmikan berdirinya sebuah perguruan tinggi di Yogyakarta.

Kampus ini di kemudian hari menjadi salah satu perguruan tinggi terbaik dan terbesar di Indonesia, yaitu Universitas Gadjah Mada (UGM).

Mengutip laman UGM, kampus ini berdiri dengan nama "Universiteit Negeri Gadjah Mada" dan merupakan gabungan dari beberapa sekolah tinggi yang telah lebih dulu didirikan.

Baca juga: Link Download Twibbon Dies Natalis Ke-72 UGM

Sekolah tinggi tersebut yaitu Balai Perguruan Tinggi Gadjah Mada, Sekolah Tinggi Teknik, dan Akademi Ilmu Politik yang terletak di Yogyakarta, Balai Pendidikan Ahli Hukum di Solo, serta Perguruan Tinggi Kedokteran Bagian Praklinis di Klaten.

Penggabungan beberapa sekolah tinggi itu disahkan dengan Peraturan Pemerintah No 23 Tahun 1949 tentang Peraturan Penggabungan Perguruan Tinggi menjadi Universiteit.

Arti nama Gadjah Mada

Gadjah Mada dipilih sebagai nama perguruan tinggi ini dengan harapan dapat mewarisi semangat serta teladan Mahapatih Gadjah Mada dari Kerajaan Majapahit yang berhasil mempersatukan Nusantara.

Teladan ini diterjemahkan ke dalam rumusan jati diri UGM sebagai universitas nasional, universitas perjuangan, universitas Pancasila, universitas kerakyatan dan universitas pusat kebudayaan.

Baca juga: Banjir Semarang, Apa Penyebabnya? Ini Analisis Ahli Hidrologi UGM...

Sejarah dan perkembangan UGM

Bundaran UGMKompasiana/Fauzy Ramadhan Bundaran UGM

Pada awal pendiriannya, UGM memiliki 6 fakultas, yaitu Fakultas Kedokteran, Fakultas Hukum, Fakultas Teknik, Fakultas Sastra dan Filsafat, Fakultas Pertanian, serta Fakultas Kedokteran Hewan.

Kegiatan perkuliahan masa itu dilakukan di Sitinggil dan Pagelaran, dengan memanfaatkan ruangan-ruangan kamar dan fasilitas di lingkungan Keraton Yogyakarta.

Adapun pembangunan fisik kampus Bulaksumur baru dimulai pada 1951.

Memasuki dekade 1960-an UGM sudah memiliki berbagai fasilitas seperti rumah sakit, pemancar radio, serta sarana lain yang mendukung proses pembelajaran bagi mahasiswa juga untuk melayani kepentingan masyarakat.

Kini, UGM memiliki 18 Fakultas, satu Sekolah Pascasarjana, serta satu Sekolah Vokasi dengan puluhan program studi.

Baca juga: Lebih Dekat dengan Bilik Swab Ciptaan Dosen UGM

Peringatan dies natalis ke-72 UGM

UGM memperingati Dies Natalis ke-72 pada 19 Desember 2021dies.ugm.ac.id UGM memperingati Dies Natalis ke-72 pada 19 Desember 2021

Mengutip laman UGM, dalam rangka menyambut dies natalis ke-72, Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (Kagama) menggelar Nitilaku Perguruan Kebangsaan Virtual pada Sabtu (18/12/2021).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com