Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Fitur Baru MIUI 12 untuk Optimalkan Ponsel Xiaomi

Secara bertahap, para pengguna ponsel Xiaomi di Indonesia sudah bisa memperbarui ponselnya ke MIUI 12 sejak Agustus 2020.

Salah satu keunggulan dari MIUI 12 adalah adanya tampilan baru yang disebut-sebut mirip dengan iOS.

Ada pula sejumlah fitur lain yang akan bermanfaat untuk para pengguna.

Berikut ini fitur baru pada MIUI 12 yang bisa dimanfaatkan untuk mengoptimalkan ponsel Xiaomi Anda!

Salah satu keunggulan pada MIUI 12 adalah adanya tampilan baru yang muncul pada menu pusat kontrolnya

Tampilan pada pusat kontrol ini banyak disebut-sebut terinspirasi dari tampilan iOS.

Ketika melakukan pembaruan ke MIUI 12, pengguna Xiaomi tidak secara langsung mendapatkan tampilan yang mirip dengan gaya iOS ini.

Bagaimana mengaktifkan control center gaya iOS pada MIUI 12?

Untuk mendapatkan tampilan ini, setelah melakukan update ke MIUI 12, pengguna bisa mengaktifkannya terlebih dulu di pengaturan ponsel.

Ini caranya:

  • Perbarui ponsel ke MIUI 12, setelah pembaruan selesai masuk ke “Setelan”
  • Pilih menu “Tampilan”
  • Selanjutnya, klik “Pusat Kontrol & Layar Notifikasi”
  • Aktifkan “Gunakan Pusat Kontrol yang baru”

Setelah aktif, pengguna dapat menggunakan tampilan Pusat Kontrol baru ini dengan menggeser layar bagian kanan atas ke arah bawah.

Pusat Kontrol ini akan terpisah dengan layar notifikasi.

Jika ingin menampilkan notifikasi, maka pengguna dapat menggeser layar atas sebelah kiri ke arah bawah.

Selain menu pusat kontrol, ada juga fitur Dark Mode.

Fitur Dark Mode 2.0 pada MIUI 12 mampu menyesuaikan gambar walpaper dan jenis tulisan font ponsel pada lingkungan sekitar pengguna.

Untuk mengaktifkan menu Dark Mode, pengguna bisa mengetuk pilihan "Mode Gelap" langsung pada pilihan menu yang ada di Pusat Kontrol.

Cara lain, masuk ke "Setelan", lalu pilih "Tampilan", dan selanjutnya klik "Mode Gelap"

Dengan upgrade ke MIUI 12 pengguna juga bisa memanfaatkan fitur Floating Windows atau Jendela Mengambang

Fitur ini berguna untuk Anda yang suka beraktifitas secara bersamaan.

Untuk menggunakan fitur jendela mengambang caranya:

  • Buka recent apps dengan cara usap layar ke atas dan tahan
  • Selanjutnya tap dan tahan aplikasi yang ingin dijadikan floating windows
  • Akan muncul 4 pilihan, pilih ikon floating windows pada ikon ketiga dari atas.

Selamat mencoba!

https://www.kompas.com/tren/read/2021/03/26/174500265/3-fitur-baru-miui-12-untuk-optimalkan-ponsel-xiaomi-

Terkini Lainnya

Saat Korea Utara Terbangkan Balon Udara Berisi Sampah dan Kotoran ke Wilayah Korsel...

Saat Korea Utara Terbangkan Balon Udara Berisi Sampah dan Kotoran ke Wilayah Korsel...

Tren
China Hukum Mati Pejabat yang Terima Suap Rp 2,4 Triliun

China Hukum Mati Pejabat yang Terima Suap Rp 2,4 Triliun

Tren
Kandungan dan Kegunaan Susu Evaporasi, Kenali Pula Efek Sampingnya!

Kandungan dan Kegunaan Susu Evaporasi, Kenali Pula Efek Sampingnya!

Tren
Pekerja Tidak Bayar Iuran Tapera Terancam Sanksi, Apa Saja?

Pekerja Tidak Bayar Iuran Tapera Terancam Sanksi, Apa Saja?

Tren
Pedangdut Nayunda Minta ke Cucu SYL agar Dijadikan Tenaga Honorer Kementan, Total Gaji Rp 45 Juta

Pedangdut Nayunda Minta ke Cucu SYL agar Dijadikan Tenaga Honorer Kementan, Total Gaji Rp 45 Juta

Tren
Berapa Gaji Komite BP Tapera? Ada Menteri Basuki dan Sri Mulyani

Berapa Gaji Komite BP Tapera? Ada Menteri Basuki dan Sri Mulyani

Tren
Daftar Orang Terkaya Indonesia Versi Forbes dan Bloomberg Akhir Mei 2024

Daftar Orang Terkaya Indonesia Versi Forbes dan Bloomberg Akhir Mei 2024

Tren
Cara Download Aplikasi JMO (Jamsostek Mobile), Bayar Iuran BPJS Ketenagakerjaan Jadi Lebih Mudah

Cara Download Aplikasi JMO (Jamsostek Mobile), Bayar Iuran BPJS Ketenagakerjaan Jadi Lebih Mudah

Tren
Syarat Kredit Rumah Pakai Tapera dan Kelompok Prioritas Penerimanya

Syarat Kredit Rumah Pakai Tapera dan Kelompok Prioritas Penerimanya

Tren
Biar Ibadah Haji Lancar, Ini 4 Hal yang Wajib Dipersiapkan Jemaah

Biar Ibadah Haji Lancar, Ini 4 Hal yang Wajib Dipersiapkan Jemaah

BrandzView
Israel Klaim Kuasai Koridor Philadelphia, Berisi Terowongan untuk Memasok Senjata ke Hamas

Israel Klaim Kuasai Koridor Philadelphia, Berisi Terowongan untuk Memasok Senjata ke Hamas

Tren
KCIC Luncurkan Frequent Whoosher Card untuk Penumpang Kereta Cepat, Tiket Bisa Lebih Murah

KCIC Luncurkan Frequent Whoosher Card untuk Penumpang Kereta Cepat, Tiket Bisa Lebih Murah

Tren
Intip Kehidupan Mahasiswa Indonesia di UIM Madinah, Beasiswa '1.000 Persen' dan Umrah Tiap Saat

Intip Kehidupan Mahasiswa Indonesia di UIM Madinah, Beasiswa "1.000 Persen" dan Umrah Tiap Saat

Tren
Mengenal Penyakit Multiple Sclerosis, Berikut Gejala dan Penyebabnya

Mengenal Penyakit Multiple Sclerosis, Berikut Gejala dan Penyebabnya

Tren
Kenali Perbedaan SIM C, SIM C1, dan SIM C2

Kenali Perbedaan SIM C, SIM C1, dan SIM C2

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke