Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Saudi Tutup Penerbangan, Berikut Update Nasib Jemaah Umrah Indonesia yang Batal Berangkat

KOMPAS.com - Keberangkatan jemaah umrah asal Indonesia pada Senin (21/12/2020) tertunda karena Arab Saudi menutup semua penerbangan internasional selama sepekan.

Dikutip Kompas.com, Senin (21/12/2020), penutupan tersebut dilakukan untuk mencegah penularan strain baru virus SARS-CoV-2.

Lantas, bagaimana update-nya dan solusi terkait dengan pelaksanaan ibadah umrah?

Ketua Bidang Umrah Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umrah Republik Indonesia (Amphuri) Zaki Zakariya menjelaskan jemaah umrah yang tertunda keberangkatannya memilih untuk menjadwalkan ulang.

"Jemaah akan di-reschedule setelah penerbangan ke Saudi dibuka kembali, penerbangan ditutup hanya 1 minggu bisa dibuka atau dilanjutkan penutupannya," katanya kepada Kompas.com, Selasa (22/12/2020).

Sebelumnya Zaki menyampaikan terdapat dua opsi bagi jemaah umrah yang tertunda karena Arab Saudi menutup penerbangan, yakni dijadwalkan ulang atau reschedule dan mengundurkan diri.

Zaki menambahkan belum ada jemaah umrah yang ingin mengundurkan diri hingga Selasa (22/12/2020).

Jumlah jemaah yang tertunda berangkat pada Senin (12/12/2020) dari Amphuri, imbuhnya ada sekitar 20 orang.

Sedangkan dari seluruh asosiasi dan travel, informasi yang didapatkannya dari konjen (konsul jenderal) sekitar 75 jemaah.

Zaki menambahkan, jemaah yang tertunda berangkat ibadah umrah ke tanah suci selama 1 minggu diperkirakan mencapai 200-300 orang, namun pihaknya belum bisa memastikan.

Sejauh ini, pihaknya juga belum mendapatkan kelanjutan informasi dari Arab Saudi terkait penundaan pelaksanaan umrah tersebut.

Sebelumnya diberitakan bahwa penutupan sementara penerbangan internasional ke Arab Saudi mulai berlaku 21 Desember dan bisa diperpanjang hingga pekan berikutnya.

Selain penerbangan internasional, pintu masuk ke Arab Saudi melalui pelabuhan dan jalur darat juga ditutup untuk rentang waktu yang sama.

"Sampai saat ini Saudi belum umumkan untuk minggu berikutnya," ujarnya.

Sementara itu jemaah umrah yang batal berangkat kemarin sudah kembali ke rumah masing-masing.

Dihubungi terpisah, terkait kepulangan jemaah umrah yang masih berada di Arab Saudi, Kementerian Agama masih melakukan koordinasi dengan pihak Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi.

"Masih sedang dikoordinasikan dengan Kemenhaj Saudi," kata Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Jenderal Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah Oman Faturahman kepada Kompas.com, Selasa (22/12/2020).

Mengutip pernyataan Konsul Jenderal RI Jeddah Eko Hartono yang disampaikan lewat laman Youtube KJRI Jeddah, Senin (21/12/2020), jumlah jemaah umrah Indonesia yang ada di Arab Saudi sekitar 400 orang.

"Saat ini ada sekitar 400 jemaah umrah Indonesia yang sedang berada di Saudi," ujarnya.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 282 orang (termasuk jemaah umrah) kembali ke Indonesia dengan Garuda Indonesia.

Sedangkan 240-an jemaah umrah masih berada di tanah suci.

"Dari KJRI akan bekerja sama dengan instansi terkait di Saudi untuk memastikan bahwa pelaksanaan umrah jemaah kita akan berjalan dengan baik," kata Eko.

https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/22/113200865/saudi-tutup-penerbangan-berikut-update-nasib-jemaah-umrah-indonesia-yang

Terkini Lainnya

Matahari Tepat di Atas Kabah 27 Mei, Ini Cara Meluruskan Kiblat Masjid

Matahari Tepat di Atas Kabah 27 Mei, Ini Cara Meluruskan Kiblat Masjid

Tren
Kisah Pilu Simpanse yang Berduka, Gendong Sang Bayi yang Mati Selama Berbulan-bulan

Kisah Pilu Simpanse yang Berduka, Gendong Sang Bayi yang Mati Selama Berbulan-bulan

Tren
Bobot dan Nilai Minimum Tes Online 2 Rekrutmen BUMN 2024, Ada Tes Bahasa Inggris

Bobot dan Nilai Minimum Tes Online 2 Rekrutmen BUMN 2024, Ada Tes Bahasa Inggris

Tren
6 Artis yang Masuk Bursa Pilkada 2024, Ada Ahmad Dhani dan Raffi Ahmad

6 Artis yang Masuk Bursa Pilkada 2024, Ada Ahmad Dhani dan Raffi Ahmad

Tren
7 Dokumen Syarat Pendaftaran CPNS 2024 yang Wajib Disiapkan

7 Dokumen Syarat Pendaftaran CPNS 2024 yang Wajib Disiapkan

Tren
Kelompok yang Boleh dan Tidak Boleh Beli Elpiji 3 Kg, Siapa Saja?

Kelompok yang Boleh dan Tidak Boleh Beli Elpiji 3 Kg, Siapa Saja?

Tren
Jarang Diketahui, Ini Manfaat dan Efek Samping Minum Teh Susu Setiap Hari

Jarang Diketahui, Ini Manfaat dan Efek Samping Minum Teh Susu Setiap Hari

Tren
Pertamina Memastikan, Daftar Beli Elpiji 3 Kg Pakai KTP Tak Lagi Dibatasi hingga 31 Mei 2024

Pertamina Memastikan, Daftar Beli Elpiji 3 Kg Pakai KTP Tak Lagi Dibatasi hingga 31 Mei 2024

Tren
Benarkah Makan Cepat Tingkatkan Risiko Obesitas dan Diabetes?

Benarkah Makan Cepat Tingkatkan Risiko Obesitas dan Diabetes?

Tren
BMKG: Daftar Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 24-25 Mei 2024

BMKG: Daftar Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 24-25 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Ikan Tinggi Natrium, Pantangan Penderita Hipertensi | Sosok Pegi Pelaku Pembunuhan Vina

[POPULER TREN] Ikan Tinggi Natrium, Pantangan Penderita Hipertensi | Sosok Pegi Pelaku Pembunuhan Vina

Tren
8 Golden Rules JKT48 yang Harus Dipatuhi, Melanggar Bisa Dikeluarkan

8 Golden Rules JKT48 yang Harus Dipatuhi, Melanggar Bisa Dikeluarkan

Tren
Saat Prabowo Ubah Nama Program Makan Siang Gratis Jadi Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak...

Saat Prabowo Ubah Nama Program Makan Siang Gratis Jadi Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak...

Tren
Microsleep Diduga Pemicu Kecelakaan Bus SMP PGRI 1 Wonosari, Apa Itu?

Microsleep Diduga Pemicu Kecelakaan Bus SMP PGRI 1 Wonosari, Apa Itu?

Tren
Ilmuwan Temukan Kemungkinan Asal-usul Medan Magnet Matahari, Berbeda dari Perkiraan

Ilmuwan Temukan Kemungkinan Asal-usul Medan Magnet Matahari, Berbeda dari Perkiraan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke