Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siapa yang Ditugaskan Mempertahankan Pulau Jawa dari Ancaman Inggris?

Kompas.com - 02/06/2023, 13:00 WIB
Widya Lestari Ningsih

Penulis

KOMPAS.com - Pada akhir abad ke-18, Perancis berhasil menguasai Belanda dan membentuk pemerintahan baru yang disebut Republik Bataaf.

Pada 1806, Napoleon Bonaparte yang berstatus sebagai Kaisar Perancis saat itu, membubarkan Republik Bataaf dan membentuk Kerajaan Belanda yang dipimpin oleh adiknya, Louis Napoleon.

Perkembangan politik di Belanda ini juga memengaruhi kondisi politik di Indonesia, sebagai negeri jajahannya.

Saat itu, Indonesia berada di bawah ancaman Inggris yang berkuasa di India.

Napoleon kemudian menunjuk tokoh untuk mempertahankan Pulau Jawa dari ancaman Inggris.

Tokoh yang memiliki tugas pokok mempertahankan Pulau Jawa dari ancaman Inggris adalah Herman Willem Daendels.

Baca juga: Herman Willem Daendels, Gubernur Jenderal Hindia Belanda ke-36

Mengapa Daendels dibebani tugas mempertahankan Pulau Jawa dari Inggris?

Melansir bpkpenabur.or.id, ketika Belanda berada di bawah penjajahan Perancis, Pangeran William V melarikan diri ke Inggris.

Pangeran William V kemudian mengirim surat yang berisi perintah kepada pejabat-pejabat Belanda di Indonesia untuk menyerahkan Indonesia kepada Inggris agar tidak jatuh ke tangan Perancis.

Sebelum perintah tersebut sampai, ternyata Inggris telah berhasil menguasai beberapa wilayah Indonesia.

Beberapa wilayah penting Indonesia bahkan telah diambil alih Inggris, kecuali Pulau Jawa.

Napoleon merasa membutuhkan orang yang kuat dan berpengalaman militer untuk mempertahankan Pulau Jawa.

Untuk itu, tugas Daendels yang utama di Indonesia adalah mempertahankan Pulau Jawa dari ancaman Inggris.

Baca juga: Mengapa Daendels Dipanggil Pulang ke Belanda?

Pada 1808, Louis Napoleon mengangkat Herman Willem Daendels sebagai Gubernur Jenderal Hindia Belanda ke-36.

Pemilihan Daendels tentunya bukan tanpa alasan. Ia ditunjuk karena dikenal sebagai tokoh muda yang revolusioner dan salah satu patriot Belanda yang sangat terpengaruh semangat Revolusi Perancis.

Selain mempertahankan Jawa agar tidak dikuasai Inggris, Daendels juga harus memperkuat pertahanan, memperbaiki administrasi pemerintahan, dan memperbaiki kehidupan sosial ekonomi di Nusantara, khususnya Jawa.

Lngkah-langkah yang dilakukan Gubernur Jenderal Daendels untuk mempertahankan Pulau Jawa dari ancaman Inggris yaitu:

  • Melatih bangsa Indonesia menjadi tentara.
  • Menambah jumlah angkatan perang dari 3.000 orang menjadi 20.000 orang.
  • Membangun pabrik senjata di Semarang dan Surabaya.
  • Membangun benteng-benteng pertahanan.
  • Membangun pangkalan armada di Anyer dan Ujungkulon.
  • Membangun jalan raya sepanjang 1.000 kilometer dari Anyer (Banten) hingga Panarukan (Jawa Timur).

 

Referensi:

  • Pulungan, Suyuthi. (2019). Sejarah Peradaban Islam di Indonesia. Jakarta: AMZAH.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com