Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah Berdirinya Kerajaan Mataram Kuno

Kompas.com - 14/06/2021, 08:00 WIB
Widya Lestari Ningsih,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

Para ahli menduga bahwa mungkin Sanna memang bukan raja Medang.

Dengan kata lain, Sanjaya diduga mendirikan sebuah kerajaan baru yang berbeda setelah mewarisi takhta Sanna.

Baca juga: Raja-Raja Kerajaan Mataram Kuno

Menurut Prasasti Canggal, Sanjaya mendirikan Dinasti Sanjaya pada 732 Masehi.

Sebagian besar raja dari dinasti ini menganut agama Hindu Syiwa.

Oleh rakyatnya, Raja Sanjaya dikenal sebagai penguasa yang bijaksana, cakap, berwibawa, adil, dan taat dalam beragama.

Di bawah kepemimpinannya, luas wilayah Kerajaan Mataram Kuno semakin luas dan rakyatnya semakin sejahtera.

Pada masa pemerintahannya pula, Kerajaan Mataram Kuno sempat menjadi pusat pembelajaran agama Hindu.

Selain Prasasti Canggal, bukti pemerintahan Sanjaya terdapat dalam Carita Parahyangan, yang ditulis sekitar abad ke-16.

 

Referensi:

  • El-Ibrahim dan Moh. Noor. (2019). Kerajaan Mataram Kuno. Semarang: Mutiara Aksara.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com