Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kondisi Marc Marquez Lebih Parah dari Perkiraan Awal, Bagaimana Persiapan Repsol Honda?

Kompas.com - 07/02/2020, 21:39 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

Alberto Puig, bos Honda, mengatakan bahwa persiapan tim pada hari pertama tes pramusim MotoGP 2020 memang belum ideal.

Apalagi, Repsol Honda juga menurunkan adik Marc Marquez dan rookie di MotoGP, Alex Marquez, tahun ini.

"Kondisi Marc tidak terlalu bagus dan dia tidak melahap banyak lap hari ini. Alex juga belum punya banyak pengalaman dengan motor kami. Hal terpenting adalah dia terus melahap kilometer," tutur Puig.

Sebagian tes tim Repsol Honda pada sesi hari pertama ini dilakukan oleh rider tim satelit mereka, Cal Crutchlow.

Puig pun berterimakasih kepada Crutchlow yang membantu timnya dengan menguji beberapa settingan serta komponen baru.

Baca juga: Marc Marquez Menampik Anggapan MotoGP Mulai Membosankan

"Kami beruntung Carl membantu mencoba beberapa hal yang tak bisa dilakukan oleh Marc. Kami mencoba banyak hal berbeda pada akhirnya," tuturnya.

Puig juga mengatakan bahwa sekarang terlalu dini untuk membandingkan performa musim lalu dengan kemajuan yang telah didapatkan pada awal musim ini.

"Untuk mengetahui itu, kita harus mencoba motor sampai ke batas-batas. Sejauh ini kami belum bisa melakukan hal tersebut mengingat kondisi Marc. Sebuah kesalahan jika kami meminta hal itu darinya," 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com