Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Vs Arsenal, Ini Penyebab The Blues Gagal Raih Kemenangan

Kompas.com - 22/01/2020, 20:30 WIB
Faishal Raihan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Chelsea

Hector Bellerin melepaskan tembakan dari luar kotak penalti yang tak mampu dihadang Kepa Arrizabalaga.

Gol tersebut membuat laga Chelsea vs Arsenal berakhir dengan skor 2-2.

"Bagi kami ini sangat mengecewakan, kami ingin menjadikan ini (Stamford Bridge) tempat angker bagi lawan, tetapi faktanya saat ini adalah kami kehilangan terlalu banyak poin di kandang," tutur Christensen.

Menurut Christensen, salah satu penyebab timnya gagal meraih kemenangan adalah kurangnya agresivitas dan terlalu membiarkan pemain Arsenal bermain-main di luar kotak penalti.

Baca juga: Chelsea Vs Arsenal, Detik-detik David Luiz Dikartu Merah Usai Blunder Skhodran Mustafi

"Untuk beberapa alasan, kami tidak cukup agresif, membiarkan pemain Arsenal bebas di luar kotak penalti kami sehingga gol penyeimbang terjadi," kata bek asal Denmark itu.

Dengan hasil ini, Chelsea masih berada di peringkat keempat klasemen Liga Inggris dengan 40 poin dari 24 laga.

Jumlah poin mereka berpotensi didekati oleh Manchester United di posisi lima (34 poin), yang baru akan bermain nanti malam.

Sementara itu, Arsenal berada di peringkat ke-10 dengan koleksi 30 poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com