Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perikanan: Pengertian dan Hasil Utamanya

Kompas.com - 19/07/2022, 08:30 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

KOMPAS.com - Perikanan menjadi salah satu sektor andalan Indonesia, selain pertanian, perkebunan, pertambangan, dan perdagangan.

Sebagian besar wilayah Indonesia terdiri atas perairan. Ini menjadikan Indonesia sangat kaya akan hasil laut, terutama perikanan.

Apa yang dimaksud dengan perikanan?

Pengertian perikanan

Dikutip langsung dari Pasal 1 ayat (1) UU Nomor 45 Tahun 2009 tentang Perubahan atas UU Nomor 31 Tahun 2004 tentang Perikanan, berikut pengertian perikanan:

"Perikanan adalah semua kegiatan yang berhubungan dengan pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya ikan dan lingkungannya mulai dari praproduksi, produksi, pengolahan sampai dengan pemasaran yang dilaksanakan dalam suatu sistem bisnis perikanan."

Menurut Hastuti dalam buku Pengawasan Mutu Hasil Perikanan (2020), perikanan adalah kegiatan manusia yang berhubungan dengan pengelolaan serta pemanfaatan sumber daya hayati perairan.

Baca juga: Kapal Perikanan: Pengertian dan Jenis Kapal Penangkap Ikan

Jelaskan pengertian perikanan! 

Pengertian perikanan adalah kegiatan manusia yang berkaitan dengan pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya perikanan.

Hasil utama perikanan

Dikutip dari buku Dasar-dasar Perikanan dan Kelautan (2020) karya Tian Nur Ma'rifat dkk, pada 2018, udang merupakan salah satu komoditas ekspor unggulan Indonesia.

Beberapa negara yang mengimpor hasil udang Indonesia adalah Jepang, Amerika Serikat, Cina, dan Belanda.

Selain udang, ada rajungan, dan kepiting yang juga termasuk hasil utama perikanan di Indonesia. Negara yang menjadi tujuan ekspor dua komoditas ini, antara lain Jepang, Cina, Singapura, Malaysia, serta Amerika Serikat.

Hasil utama perikanan lainnya adalah ikan tuna, cakalang, dan tongkol. Tiga komoditas ini juga merupakan komoditas unggulan Indonesia.

Tak hanya itu, cumi, sotong, gurita, dan rumput laut juga termasuk hasil utama perikanan. Seluruh komoditas ini ada yang digunakan di dalam negeri atau diekspor ke negara lain.

Baca juga: Potensi Kemaritiman Indonesia: Perikanan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com