Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Indonesia Menjadi Rebutan Dunia di Era Globalisasi?

Kompas.com - 11/10/2021, 13:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri ,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia menjadi rebutan beberapa negara di dunia, khususnya di era globalisasi saat ini. Sehingga bisa dikatakan, peran Indonesia di dunia internasional cukup penting.

Adanya globalisasi memberi kemudahan antarnegara untuk saling berhubungan atau berinteraksi satu sama lain. Globalisasi juga memudahkan pertukaran informasi dan menciptakan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Menurut Nurhaidah dan M. Insya Musa dalam jurnal Dampak Pengaruh Globalisasi bagi Kehidupan Bangsa Indonesia (2015), globalisasi merupakan bentuk keterkaitan antarbangsa serta antarmanusia dalam berbagai bidang, seperti pendidikan, politik, dan lainnya.

Mengapa di era globalisasi Indonesia menjadi rebutan?

Alasan utama mengapa Indonesia menjadi rebutan dunia di era globalisasi adalah karena posisi strategis yang dimiliki Indonesia.

Baca juga: Peran Indonesia di ASEAN dalam Bidang Politik

Dilansir dari situs Kementerian Luar Negeri Indonesia, wilayah Indonesia memiliki letak geografis atau posisi yang strategis, yakni di antara Benua Asia dan Australia, serta Samudra Pasifik dan Samudra Hindia.

Posisi strategis yang dimiliki Indonesia ini memberi kemudahan bagi negara-negara di Asia Tenggara, Benua Asia, maupun dunia, untuk datang berkunjung ke Indonesia atau hanya untuk mencari informasi.

Seperti yang disebutkan di atas, globalisasi merupakan bentuk keterkaitan dalam berbagai bidang. Bentuk keterkaitan ini bisa hadir dalam bentuk jalinan kerja sama antarnegara, atau semacamnya.

Selain karena posisi yang strategis, potensi yang dimiliki juga menjadi alasan utama mengapa Indonesia menjadi rebutan dunia di era globalisasi.

Contoh potensinya adalah kekayaan alam, budaya, suku bangsa, bahasa, hingga agama. Sehingga dengan adanya potensi tersebut, negara-negara dunia menjadi lebih tertarik dan ingin menjalin kerja sama lebih lanjut dengan Indonesia.

Baca juga: Dampak Positif dan Negatif Globalisasi bagi Indonesia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com