Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/07/2021, 13:16 WIB

KOMPAS.comEnzim sangat berperan penting bagi tubuh manusia. Enzim merupakan senyawa organik yang fungsi utamanya ialah untuk mempercepat metabolisme dalam tubuh.

Salah satu contoh enzim adalah amilase. Enzim ini fungsinya memecah karbohidrat menjadi gula atau glukosa.

Menurut R. Susanti dan Fidia Fibriana dalam buku Teknologi Enzim (2017), enzim adalah katalis yang sifatnya khusus dan efisien.

Enzim hanya dapat melakukan katalisasi pada reaksi kimia tertentu. Sebagai katalis, enzim membantu percepatan reaksi biologis.

Enzim dapat juga dikatakan sebagai biokatalisator yang mana berperan penting dalam seluruh reaksi biokimia di tubuh makhluk hidup. Proses katalisasi yang dilakukan enzim ini berlangsung cepat, efisien, serta spesifik.

Baca juga: Zat yang Terkandung Dalam Tembakau

Sifat-sifat enzim

Mengutip dari buku Teknologi Enzim (2017) karya Aji Sutrisno, enzim memiliki lima sifat, yaitu:

  • Enzim bersifat biodegradable

Artinya enzim dapat terurai secara biologis. Enzim memiliki sifat yang aman dan lebih ramah lingkungan, karena merupakan bagian dari sistem kehidupan alamiah. Apabila terdegradasi, enzim akan menghasilkan berbagai asam amino yang dapat diserap kembali oleh alam.

  • Enzim dapat digunakan secara berulang

Artinya enzim dapat digunakan secara berulang, sehingga lebih efisien. Hal ini dikarenakan enzim tidak mengalami perubahan permanen dalam proses katalisis.

  • Enzim sifatnya khas atau spesifik

Artinya enzim hanya bekerja sesuai substratnya. Sehingga enzim hanya cocok untuk satu atau sekelompok substrat yag fungsi serta susunannya kurang lebih hampir sama.

  • Enzim adalah biokatalisator

Enzim bisa mengubah kecepatan reaksi tanpa mengubah struktur dirinya sendiri. Mengubah kecepatan ini berarti bisa memperlambat atau mempercepat reaksinya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+