Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Air Termasuk Senyawa Anorganik?

Kompas.com - 09/04/2024, 19:00 WIB
Silmi Nurul Utami

Penulis

KOMPAS.com – Air adalah zat penting yang diperlukan semua semua makhluk hidup. Namun, tahukah kamu bahwa air termasuk senyawa anorganik dan bukan organik? Mengapa air termasuk senyawa anorganik?

Air termasuk senyawa anorganik karena tidak mengandung atom karbon. Berikut adalah penjelasannya!

Air tidak mengandung atom karbon

Dilansir dari Biology LibreTexts, air terkandung baik di dalam sel maupun di antara sel-sel yang membentu jaringan dan organ makhluk hidup.

Artinya, semua makhluk hidup memerlukan air dan air menjadi penyebab adanya kehidupan. Namun, air bukanlah makhluk hidup.

Baca juga: Fungsi Air Bagi Kehidupan

Air bukan senyawa organik, melainkan senyawa anorganik dan merupakan benda mati.

Dilansir dari Encyclopedia Britannica, senyawa organik adalah senyawa yang memiliki atom karbon yang terikat pada hidrogen.

Namun, air tidak memiliki atom karbon di dalamnya, sehingga tidak termasuk ke dalam senyawa organik.

Dilansir dari Lumen Learning, senyawa anorganik aalah zat yang tidak mengandung karbon dan hidrogen.

Namun, ada beberapa senyawa anorganik yang hanya tidak memiliki karbon tetapi memiliki hidrogen.

Baca juga: Komponen Kimiawi Penyusun Sel: Organik dan Anorganik

Zat tersebut tergolong ke dalam senyawa anorganik. Karena, keberadaan atom karbonlah yang dianggap sebagai basis dari senyawa organik.

Air (H2O) tidak memiliki atom karbon, namun memiliki dua atom hidrogen yang terikat secara kovalen terhadap satu atom oksigen.

Sehingga, air termasuk ke dalam senyawa anorganik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com