Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ukuran Tubuh Paus Jadi Lebih Kecil karena Perubahan Iklim

Kompas.com - 03/03/2024, 12:00 WIB
Monika Novena,
Resa Eka Ayu Sartika

Tim Redaksi

"Dengan ukuran yang lebih kecil artinya betina hanya mengumpulkan lebih sedikit energi, yang pada gilirannya dapat memengaruhi kemampuannya untuk berkembang biak," jelas Pirotta.

Spesies terancam punah

Paus sikat Atlantik Utara (Eubalaena glacialis) merupakan spesies paus yang paling terancam punah.

Sebagai gambaran hanya ada sekitar 356 paus sikat yang diyakini tersisa hidup di alam liar.

Paus sikat Atlantik utara diketahui ukuran tubuhnya makin kecil sejak 1981.

Hal tersebut sebagai akibat dari stresor seperti perubahan iklim.

Baca juga: Paus Sperma Butuh Waktu Sejam Putuskan Arah Berenang

Sementara mekanisme di balik ukurannya yang mengecil tidak jelas, itu dianggap terkait dengan berkurangnya ketersediaan nutrisi.

Pengurangan ukuran sebagai respon terhadap perubahan iklim memang telah didokumentasikan pada spesies terestrial dan laut.

Menurut National Oceanic and Atmospheric Administration (NOAA) untuk menghentikan penurunan spesies, 50 atau lebih paus perlu dilahirkan setiap tahun.

"Setiap paus sikat Atlantik Utara yang hidup hari ini sangat penting untuk menghindari kepunahan," tambah Julia Singer, ilmuwan kelautan di kelompok konservasi laut Oceana yang tidak terlibat dalam penelitian ini.

Penelitian baru ini memang berfokus pada spesies yang sangat terancam punah seperti paus sikat Atlantik utara.

Karena kerentanannya terhadap ancaman manusia berarti perlindungan yang efektif diperlukan segera.

Baca juga: Perubahan Iklim Ancam Kelangsungan Hidup Kaktus Terbesar di Dunia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com