Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/09/2022, 11:32 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

KOMPAS.com - Jeruk lemon dan jeruk nipis adalah dua jenis buah jeruk yang sangat populer.

Meskipun keduanya memiliki beberapa kesamaan, jeruk nipis dan lemon sangatlah berbeda.

Berikut adalah perbedaan jeruk lemon dan jeruk nipis.

Perbedaan tampilan jeruk nipis dan jeruk lemon

Dilansir dari Healthline, mungkin salah satu perbedaan paling jelas antara jeruk lemon dan jeruk nipis adalah penampilannya.

Lemon biasanya berwarna kuning cerah, sedangkan jeruk nipis berwarna hijau cerah. Namun, ada juga beberapa jenis jeruk nipis yang menguning saat matang.

Baca juga: 5 Khasiat Jeruk Lemon yang Telah Terbukti Secara Ilmiah

Jeruk nipis berukuran lebih kecil dan lebih bulat dari jeruk lemon.

Ukurannya dapat bervariasi, tetapi biasanya berdiameter 3–6 cm.

Sebagai perbandingan, lemon cenderung berdiameter lebih besar, antara 7–12 sentimeter, dan memiliki bentuk yang lebih lonjong.

Perbedaan rasa jeruk nipis dan jeruk lemon

Dari segi rasa, kedua buah jeruk ini sebenarnya mirip. Jeruk nipis dan lemon memiliki rasa yang asam.

Namun, lemon cenderung memiliki rasa sedikit manis, sedangkan jeruk nipis biasanya lebih pahit.

Jeruk nipis terkadang disebut lebih asam daripada lemon, tetapi ini mungkin disebabkan oleh rasa pahitnya. 

Baca juga: 5 Khasiat Jeruk Nipis untuk Kesehatan

Perbedaan kegunaan jeruk nipis dan jeruk lemon

Jeruk lemon dan jeruk nipis biasanya dijadikan tambahan untuk salad, saus, bumbu, minuman, dan koktail. 

Bedanya, karena jeruk nipis lebih pahit, ia sering digunakan untuk hidangan gurih, sedangkan rasa manis lemon cocok untuk aplikasi yang lebih luas, baik untuk hidangan gurih maupun manis.

Meski kegunaannya agak berbeda, kedua jenis buah jeruk ini dapat dengan aman digunakan secara bergantian dalam berbagai masakan tanpa merusak hidangan.

Di samping perbedaan-perbedaan tersebut, dikutip dari Medical News Today, jeruk nipis dan jeruk lemon kaya akan vitamin C, antioksidan, dan flavonoid lain yang bermanfaat bagi kesehatan.

Kedua buah ini juga aman dikonsumsi dalam jumlah sedang, tetapi dapat menyebabkan masalah pada beberapa orang, seperti memperburuk gejala GERD karena keasamannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com