Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Nebula: Definisi, Lokasi, dan Hubungannya dengan Bintang

Kompas.com - 21/07/2022, 10:03 WIB
Mela Arnani,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Sumber space.com

 

Tidak semua bintang mengakhiri hidupnya dalam ketenangan relatif dari nebula planet.

Sebuah bintang yang jauh lebih besar dari matahari pada akhirnya akan meledak sebagai supernova, dan puing-puing yang terlempar keluar dari ledakan itu membentuk jenis nebula lain yang disebut sisa supernova.

Nebula Kepiting merupakan sisa supernova terkenal yang spektakuler, yang berhasil diamati oleh para astronom Cina pada tahun 1054.

Untuk menangkap sifat spektakuler nebula, teleskop ruang angkasa Hubble dan teleskop luar angkasa James Webb menggunakan radiasi inframerah yang dipancarkan oleh nebula untuk membuat gambar.

Baca juga: Teleskop Hubble Tangkap Penampakan Nebula Misterius

Cahaya tampak yang dipancarkan oleh bintang-bintang yang terbentuk di dalam dan di sekitar nebula dapat terhalang oleh awan gas dan debu kosmik padat yang membentuk nebula.

Sehingga, para ilmuwan harus melihat ke panjang gelombang cahaya lain yang dipancarkan nebula, seperti radiasi inframerah.

Memanfaatkan Near-Infrared Camera (NIRCam) dan Mid-Infrared Instrument (MIRI), teleskop James Webb telah menangkap salah satu gambar nebula yang paling detail.

Kamera inframerah teleskop James Webb telah membidik beberapa gambar nebula, salah satunya nebula planet Cincin Selatan atau dikenal sebagai NGC 3132, berjarak sekitar 2.500 tahun cahaya dari bumi dan rumah bagi bintang yang sekarat pada intinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com