Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selain Banjir Rob, Waspada Gelombang Tinggi Capai 6 Meter di Wilayah Berikut

Kompas.com - 27/05/2021, 18:03 WIB
Ellyvon Pranita,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Selain potensi banjir rob, selama dua hari ini, masyarakat di sejumlah wilayah perairan Indonesia juga diimbau untuk waspada terhadap potensi gelombang tinggi mencapai 6 meter.

Hasil analisis Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gelombang tinggi yang berpeluang terjadi pada 27-28 Mei 2021 ini disebabkan oleh pola dan kecepatan angin.

Berdasarkan catatan pantauan, pola angin di wilayah Indonesia bagian utara umumnya bergerak dari Selatan - Barat dengan kecepatan angin berkisar 5 - 25 knot.

Baca juga: BMKG: Siklon Tropis Seroja Berpeluang Picu Hujan Lebat hingga Gelombang Tinggi

Sedangkan, di wilayah Indonesia bagian selatan umumnya bergerak dari Timur - Tenggara dengan kecepatan berkisar 5 - 25 knot. 

Selain itu, kecepatan angin tertinggi terpantau di perairan Pulau Simeulue hingga Nias, Perairan Kepulauan Babar hingga Kepulauan Aru, Laut Banda, dan Laut Arafuru.

Kondisi-kondisi inilah yang mengakibatkan tinggi gelombang mencapai kategori tinggi, yaiu capai 6 meter di sekitar wilayah tersebut dan perairan lainnya hingga hari Minggu mendatang.

Gelombang tinggi 1,25- 2,50 meter (kategori sedang)

- Selat Malaka bagian utara

- Perairan timur Pulau Simeulue hingga Kepulauan Nias

- Selat Sape bagian selatan

- Selat Sumba

- Laut Sawu dan Selat Ombai

- Perairan selatan Pulau Flores

- Perairan utara Kupang hingga Pulau Rote

- Laut Timor

- Selat Karimata bagian selatan

- Perairan selatan Kalimantan Tengah

- Laut Jawa

- Selat Makassar bagian selatan

- Perairan Kepulauan Selayar hingga Kepulauan Sabalana

- Selat Lombok bagian utara

- Laut Sumbawa

- Laut Flores bagian barat

- Perairan Baubau bagian selatan

- Teluk Bone bagian selatan

- Perairan Manui hingga Kendari

- Perairan selatan Kepulauan Sula

- Perairan selatan Pulau Buru hingga Pulau Seram

- Laut Seram bagian timur

- Perairan utara Kepulauan Kei hingga Kepulauan Aru

- Perairan Fakfak hingga Kaimana

- Perairan Amamapre

- Laut Maluku bagian selatan

- Laut Halmahera

- Samudra Pasifik utara PapuaBaca juga: Efek Super Blood Moon, Waspada Banjir Rob hingga Akhir Mei 2021 di Wilayah Pesisir

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com