Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selain Menambah Rasa, 5 Rempah Ini Terbukti Bermanfaat untuk Kesehatan

Kompas.com - 28/01/2021, 16:05 WIB
Bestari Kumala Dewi

Penulis


KOMPAS.com - Selain untuk menambah cita rasa makanan, berbagai jenis rempah atau bumbu rupanya juga memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan.

Diane Vizthum, M.S., R.D., ahli nutrisi dari Fakultas Kedokteran Universitas Johns Hopkins mengatakan, ada lebih dari 100 bumbu yang umum digunakan dalam masakan di seluruh dunia.

Rempah-rempah adalah sumber antioksidan terkonsentrasi. Tetapi beberapa telah lebih banyak dipelajari untuk sifat terapeutiknya," kata Vizthum.

Baca juga: 3.700 Tahun Lalu, Orang Mediterania Kuno Nikmati Rempah dari Asia

Tak perlu membeli semua jenis rempah, Vizthum menyarankan beberapa jenis bumbu yang bisa dipertimbangkan untuk dimasukkan ke dalam makanan.

1. Jahe untuk Meredakan Mual

Jahe adalah tanaman tropis yang telah digunakan dalam budaya Asia selama ribuan tahun untuk mengobati sakit perut, diare, dan mual.

Anda juga bisa membeli jahe dalam bentuk bubuk kering yang bisa didapatkan di toko bahan makanan, atau membeli jahe utuh yang bisa diparut atau diiris kecil untuk ditambahkan ke dalam the dan masakan Anda.

Penelitian telah menemukan, bahwa jahe efektif meredakan mual terkait kehamilan dan mengurangi sakit perut setelah operasi.

Beberapa penelitian juga menemukan jahe mengurangi keparahan mabuk perjalanan, bahkan mencegah gejala sama sekali.

Ini bahkan dapat membantu mengatasi mual dan muntah yang diebabkan oleh kemoterapi. Namun demikian, sebaiknya diskusikan lebih dulu dengan dokter Anda, apakah Anda dapat mengonsumsi jahe saat menggunakan obat kemoterapi.

2. Kayu Manis untuk Menurunkan Gula Darah

Rempah populer ini berasal dari kulit pohon kayu manis dan digunakan dalam segala hal. Kayu manis sangat bagus untuk orang yang memiliki gula darah tinggi.

Bumbu ini memberi rasa manis pada makanan tanpa perlu menambahkan gula, dan penelitian menunjukkan itu dapat menurunkan kadar gula darah pada penderita diabetes tipe 2.

Kayu manis juga dapat memberikan manfaat kesehatan jantung, seperti mengurangi kadar kolesterol darah tinggi dan trigliserida. Itu sangat penting bagi penderita diabetes yang berisiko lebih besar terkena penyakit jantung.

Meski demikian, kayu manis bukanlah pengganti obat diabetes, tetapi bisa menjadi tambahan yang bermanfaat untuk gaya hidup sehat.

Untuk mengonsumsinya, Anda bisa menaburkannya pada yogurt, buah atau sereal. Bisa juga dicampurkan dalam rebusan masakan atau sebagai olesan daging.

Baca juga: Unik, Rumput Spesies Baru Ini Memiliki Rasa Seperti Bumbu Keripik

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com