Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dari Kudeta hingga Demokrasi, Begini Cara Hewan Memilih Pemimpinnya

Kompas.com - 30/10/2020, 18:03 WIB
Monika Novena,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

 

Aturan Dominasi

Betina juga dapat menjadi alfa bagi sebuah kawanan. Hal ini terjadi pada kelompok hyena tutul Afrika, di mana betina akan menjadi pemimpin dari kawanan yang jumlahnya bisa mencapai 130 hyena.

Menariknya, pemimpin pada kawanan hyena ini terjadi turun temurun. Di mana hyena alfa mewarisi posisinya tersebut berdasarkan siapa induknya, jadi ada transfer pengetahuan dan kekuasaan sosial.

Betina alfa ini nantinya akan memiliki akses tertentu. Misalnya saja soal akses makanan, mereka akan mendapat akses terbaik.

Hal itu secara umum memastikan supaya alfa lebih sehat dan akan menghasilkan lebih banyak keturunan.

"Dalam kawanan hyena, betina memegang kendali di hampir semua aspek kehidupan," papar Smith.

Kekerasan

Pemimpin simpanse punya peran menjaga perselisihan dalam kawanan dan mengontrol sumber daya seperti makanan. Mereka juga memertahankan urutan kekuasaan yang menentukan siapa yang akan kawin dengan siapa.

Namun, simpanse alfa tidak ditentukan sejak lahir, jadi mereka selalu waspada terhadap kemungkinan kudeta dari pejantan lain.

Baca juga: Ada Tulang di Jantung Simpanse, Kasus Pertama pada Primata

Akibatnya banyak pemimpin simpanse menjadi pemimpin yang mementingkan diri sendiri.

Menurut Michael Wilson, ahli ekologi dari Univerisitas Minnesota, yang mempelajari hubungan kelompok di antara kera besar, simpanse alfa akan bekerja sangat keras untuk mempertahankan statusnya dengan meneror simpanse lain.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com