Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Wilayah Mana Saja yang Diprediksi Akan Mulai Masuk Musim Hujan?

KOMPAS.com - Sebagian besar wilayah di Indonesia akan mulai memasuki musim hujan pada November 2023.

Awal musim hujan diprediksi serentak akan terjadi di sebagian besar wilayah Sumatera, Jawa hingga sebagian Kalimantan, Sulawesi dan Papua.

Menurut prediksi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) sebanyak 477 Zona Musim (ZOM) di Indonesia akan memasuki awal musim hujan 2023-2024 yang akan terjadi pada Oktober hingga Desember.

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati juga menuturkan, puncak musim hujan di Indonesia secara umum diprakirakan akan terjadi pada Januari hingga Februari 2024.

Wilayah di Indonesia masuk musim hujan

Dwikorita mengatakan musim hujan di Indonesia selalu beragam. Namun, sejumlah wilayah sudah mengalami hujan sejak bulan Oktober.

"Sebagian besar (wilayah di Indonesia) November sudah mulai hujan, termasuk di Jawa, selatan Sumatera, selatan Kalimantan," ungkap Dwikorita dalam Live Webinar 'Kapan Musim Hujan Akan Datang?' yang diselenggarakan Institut Teknologi Bandung (ITB), Sabtu (28/10/2023).

Wilayah yang akan mengalami puncak musim penghujan ini diprakirakan sebanyak 385 ZOM.

Berikut wilayah-wilayah di Indonesia yang diprediksi BMKG akan mulai masuk musim hujan pada November dan Desember 2023.

  • Wilayah yang masuk musim hujan Desember 2023

  1. Jawa Timur bagian utara
  2. Sebagian besar NTB
  3. Sebagian besar NTT
  4. Sebagian besar Sulawesi Tenggara
  5. Maluku.

Selanjutnya, Dwikorita menjelaskan, jika dibandingkan dengan kondisi normal pergantian musim, awal musim hujan 2023-2024 pada 699 ZOM di Indonesia, yang diprediksi mundur ada 446 Zona Musim.

Sementara itu, 56 ZOM rata-rata awal musim hujan sama dengan kondisi normal, sedangkan 22 ZOM mengalami musim hujan lebih awal dari normalnya.

Lebih lanjut Dwikorita menambahkan, memasuki musim pancaroba atau peralihan musim kemarau ke musim hujan, BMKG mengimbau agar masyarakat dan semua pihak terkait untuk mengantisipasi potensi cuaca ekstrem.

"Cuaca ekstrem berpotensi besar terjadi selama musim peralihan. Mulai dari hujan lebat disertai petir dan angin kencang serta hujan es," imbuh Dwikorita.

https://www.kompas.com/sains/read/2023/10/31/190100923/wilayah-mana-saja-yang-diprediksi-akan-mulai-masuk-musim-hujan-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke