Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gelar Pameran di Mal, Paramount Bidik Transaksi Rp 450 Miliar

Kompas.com - 06/03/2024, 17:46 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Paramount Land membidik transaksi senilai Rp 450 miliar dari  pameran properti bertajuk ‘Amazing Gading Serpong’ Property Expo 2024 periode 6-11 Maret 2024 di West Atrium Living World Alam Sutera, Tangerang.

Nilai transaksi ini untuk menggenapi target penjualan kumulatif setahun penuh tahun 2024 yang ditetapkan senilai Rp 7 triliun.

Hingga saat ini, raihan penjualan Paramount dalam dua bulan pertama tahun 2024 sebesar Rp 1,5 triliun.

Namun demikian, meski seluruh indikator ekonomi dan politik berjalan positif dan kondusif, namun Perusahaan memilih untuk tidak jor joran dalam mengeluarkan produk baru hanya demi merevisi target penjualan.

Baca juga: 3 Rusun Dibangun di DOB Papua Barat Daya, Mulai dari ASN-TNI AL

"Kami memang optimistis tahun ini berjalan lancar, ekonomi positif dan pemilu berlangsung aman dan damai. Namun sebelum ada penetapan definitif, kami harus melihat dulu dan mempersiapkan langkah antisipatif," ujar Direktur Sales & Marketing Paramount Land Chrissandy Dave, Rabu (6/3/2024).

Oleh karena itu, menurut Direktur Planning & Design Paramount Land Henry Napitupulu memastikan, Perusahaan hanya akan menambah produk baru yang sesuai dengan kebutuhan pasar. 

"Terlalu banyak produk juga tidak baik jika pasar tidak mampu menerima. Jadi langkah kami adalah menyesuaikan dengan kebutuhan dan permintaan pasar. Bukannya kami tidak sanggup merevisi target penjualan jadi Rp 9 triliun, namun kami harus melihat situasi dan kondisinya saat ini," tutur Henry.

Adapun untuk menambah dan melakukan perbaikan infrastruktur, membuka akses jalanan baru, memperluas jalan boulevard, di tiga wilayah utama Gading Seprong, Cikupa, dan Semarang, telah dialokasikan belanja modal Rp 1 triliun.

Survei berkala

Optimisme Paramount bukan tanpa sebab, melainkan berlandaskan survei dan riset pasar secara berkala, di mana Perusahaan melihat demand yang tinggi akan beragam produk properti.

Baca juga: 3 Gedung di UPI Bandung Tuntas Dibangun, Telan Rp 232,58 Miliar

Melalui pameran properti ini, Perusahaan ingin memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk memiliki properti impian serta memberikan kemudahan memperoleh beragam promo.

Untuk diketahui, saat ini Gading Serpong sebagai wilayah pengembangan utama Paramount Land telah menjadi hunian bagi lebih dari 120.000 penduduknya, serta destinasi populer bagi masyarakat komuter yang ingin beraktivitas, mengadakan meeting, berwisata kuliner atau menikmati fasilitas kota seperti kampus, mal, rumah sakit, hotel, dan lainnya.

Tagline ‘Amazing Gading Serpong’ merupakan representasi pertumbuhan Kota Gading Serpong yang melesat, sekaligus manifestasi dan harapan agar kota ini menjadi semakin menakjubkan, menyenangkan dan istimewa.

Sebagai salah satu pengembang yang membangun Kota Gading Serpong, Paramount Land senantiasa menghadirkan diversifikasi produk berupa hunian dan fasilitas komersial.

Baca juga: Punya Rumah Baru? Ini 5 Furnitur yang Wajib Dimiliki

"Kami juga meningkatkan traffic management system untuk menambah kenyamanan masyarakat yang beraktivitas di kota ini," cetus Henry.

Hal ini semakin membuka eksposur Kota Gading Serpong dari berbagai arah, termasuk tol JORR, tol Serbaraja, dan tol Jakarta-Merak, secara jangka panjang meningkatkan value dan nilai investasi kota sebagai hunian maupun pusat bisnis dan komersial.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com