Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER PROPERTI] Akhir Tahun, Revitalisasi Tahap I Stasiun Tanah Abang Bisa Dijajal

Kompas.com - 17/03/2023, 09:30 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) bersama PT Kereta Api Indonesia (Persero) dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan mempercepat pembangunan Stasiun Tanah Abang.

Pengembangan Stasiun Tanah Abang akan dibagi ke dalam tiga tahap. Pada tahap I, DJKA akan melakukan pekerjaan yang meliputi kegiatan pembangunan gedung stasiun baru dan emplasmen di lahan bekas Depo Lokomotif Tanah Abang.

Tahap I ini diharapkan dapat segera selesai sehingga bangunan baru Stasiun Tanah Abang sudah dapat difungsikan pada akhir tahun 2023.

Ini menjadi artikel terpopuler dalam kanal Properti Kompas.com edisi Jumat (17/3/2023).

Lantas, berapa penumpang yang akan dilayani di Stasiun Tanah Abang jika selesai dikembangkan?

Jawabannya ada di sini Hasil Pengembangan Stasiun Tanah Abang Tahap I Bisa Dirasakan Akhir 2023

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) meminta para pengembang rumah subsidi bersabar menunggu terbitnya aturan kenaikan harga rumah subsidi yang baru.

"Ya sabar lah," cetus Direktur Jenderal (Dirjen) Pembiayaan Infrastruktur dan Perumahan Kementerian PUPR Herry Trisaputra Zuna di Jakarta, Rabu (15/3/2023).

Sejauh ini, aturan terkait harga rumah subsidi telah masuk tahap harmonisasi dengan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dan masuk pembahasan dengan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham).

Lantas, kapan selesainya beleid yang mengarur kenaikan harga rumah subsidi yang baru?

Selanjutnya bisa dibaca melalui tautan ini Regulasi Kenaikan Harga Rumah Subsidi Sebentar Lagi Terbit, Pemerintah Minta Pengembang Sabar

Singapura resmi ambil peran dalam pengembangan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur (Kaltim).

Hal ini ditandai lewat penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Otorita IKN (OIKN) dengan Center for Livable Cities (CLC) Kementerian Pembangunan Nasional Singapura untuk mengembangkan kota layak huni di IKN pada Kamis (16/3/2023).

Kerja sama strategis ini meliputi langkah-langkah untuk memperkuat kolaborasi berbagi pengetahuan dan pengembangan kapasitas oleh CLC dalam mewujudkan kota layak huni di Nusantara.

Lalu, apa yang melatarbelakangi OIKN untuk bekerja sama dengan CLC?

Selengkapnya bisa Anda baca di sini Singapura Resmi Jadi Salah Satu Pengembang IKN

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com