Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tol Bocimi Seksi 2 Bisa Dilintasi Saat Mudik Lebaran 2023

Kompas.com - 25/02/2023, 12:41 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) Seksi 2 Cigombong–Cibadak ditargetkan bisa beroperasi secara fungsional pada mudik Lebaran 2023.

Director of Business Development PT Waskita Karya (Persero) Tbk Rudi Purnomo yang mendampingi Asisten Deputi Bidang Jasa Infrastruktur Kementerian BUMN Hendrika Nora Osloi Sinaga memastikan hal itu saat meninjau proyek di lapangan.

"Penyelesaian Bocimi ini agar disegerakan untuk memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat. Biar bisa digunakan oleh masyarakat buat mudik di Lebaran tahun ini secara fungsional," kata Rudi, seperti dikutip dari rilis yang diterima Kompas.com pada Sabtu (25/2/2023).

Untuk diketahui, PT Trans Jabar Tol (TJT) memperoleh alokasi dana Penyertaan Modal Negara (PMN) tahun 2021 untuk pembangunan Jalan Tol Ciawi-Sukabumi Seksi 2 Cigombong–Cibadak sebesar Rp 527 miliyar.

"Saya juga berharap agar tata kelola penggunaan PMN bisa selalu dijaga," lanjut Nora.

Baca juga: Progres Konstruksi Tol Solo-Yogya-YIA Kulon Progo, Dua Seksi Masuk Persiapan

Sementara itu, Waskita Karya akan terus berkomitmen menjalankan 8 stream penyehatan keuangan untuk memperbaiki kondisi arus kas dan melakukan penurunan kewajiban keuangan.

Selain itu juga dalam hal meningkatkan pendapatan melalui pemilihan proyek yang selektif serta tetap prudent dan mengedepankan efisiensi, efektivitas serta selalu berpedoman kepada prinsip-pinsip Good Corporate Governance (GCG).

Kemudian, Waskita Karya terus berkomitmen agar proses lini bisnis dijalankan sesuai dengan prinsip profesionalisme serta integritas yang tinggi, seperti program transformasi yang sedang dijalankan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com