KOMPAS.com - United Nations Educational Scientific Cultural Organization (UNESCO) telah menetapkan dua tempat di Madrid, Spanyol sebagai daftar baru situs warisan budaya dunia.
Kedua tempat di Madrid yang masuk deretan terkini situs warisan budaya dunia UNESCO adalah Retiro Park dan Paseo del Prado Boulevard.
Melansir English El Pais, dua tempat ini ditetapkan sebagai situs baru warisan budaya dunia pada Minggu (25/07/2021) waktu setempat.
Masuknya Retiro Park dan Paseo del Prado Boulevard menjadikan Spanyol sebagai negara dengan jumlah situs warisan budaya dunia terbanyak nomor tiga di dunia setelah Italia dan China.
Baca juga: Quanzhou Resmi Jadi Situs Warisan Budaya Dunia UNESCO
Hal ini menjadi berita menggembirakan bagi Perdana Menteri Spanyol Pedro Sánchez seperti yang dia ungkapkan dalam akun Twitter resmi @sanchezcastejon
"Pengakuan yang layak atas ruang di ibu kota yang memperkaya warisan sejarah, seni, dan budaya kami," tutur Sánchez.
Retiro Park merupakan taman hijau seluas 118 hektar di pusat kota Madrid yang menjadi primadona para wisatawan.
Sementara Paseo del Prado Boulevard merupakan jalan raya yang didalamnya menyimpan ragam musuem, air mancur Fuente de Cibeles, dan alun-alun Plaza de Cibeles.
Demi mendapatkan status warisan budaya dunia, Spanyol harus mendapatkan setidaknya dua per tiga dukungan dari komite UNESCO atau 15 dari total 21 suara.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.