Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beroperasi Oktober, Tol Serang-Panimbang Bakal Tersambung Tol Tangerang-Merak

Kompas.com - 03/05/2021, 20:00 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Selain mengelola dan mengoperasikan tujuh ruas tol sepanjang 357,6 kilometer hingga April 2021, Astra Infra melalui Astra Infra Solution juga memenangi tender layanan operasional dan pemeliharaan untuk Tol Serang-Panimbang.

CEO Astra Infra Soluton Ega N Boga memastikan, Tol Serang-Panimbang Seksi I yang menghubungkan Serang dan Rangkas Bitung sepanjang 26,50 kilometer beroperasi tahun ini.

Pengoperasian ini sebagai bentuk dukungan Astra Infra Solution yang bekerja berdasarkan komitmen PT Wika Serang Panimbang (WSP) kepada Pemerintah.

Baca juga: Dalam 15 Tahun, Astra Investasi Rp 20 Triliun di Jalan Tol

"Sekitar September-Oktober 2021 targetnya operasional. Semua proses sedang dipersiapkan, terkait operasionalnya," ujar Ega dalam virtual gathering yang digelar Senin (03/05/2021).

Tol Serang-Panimbang merupakan proyek dengan skema Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) dengan nilai investasi sebesar Rp 5,33 triliun.

Terdiri dari Seksi 1 Serang–Rangkasbitung (26,50 kilometer), dan Seksi 2 Ruas Rangkasbitung-Cileles (24,17 kilometer) porsi Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) oleh WSP dan Seksi 3 Ruas Cileles-Panimbang (33 kilometer) yang merupakan porsi Pemerintah.

WSP sendiri merupakan konsorsium dari Sino Road & Bridge Co. Ltd dengan porsi 55 persen, dan masing-masing 22.5 persen antara PT Wijaya Karya (Persero) Tbk dan PT Adhi Karya (Persero) Tbk.

Baca juga: Astra Prediksi Lalin di 7 Ruas Tol Selama Larangan Mudik Turun 25 Persen

Tol Serang-Panimbang ini akan diintegrasikan dengan Tol Tangerang-Merak yang dibangun  PT Marga Mandala Sakti (MMS).

Di perusahaan yang mengelola tol sepanjang 72,5 kilometer ini, Astra Infra memiliki 79,3 persen saham. 

Menurut CEO Astra Tol Tangerang-Merak Adhi Resza pemilihan Astra Infra Solution sebagai operator layanan operasional dan maintenance Tol Serang-Panimbang sangat strategis mengingat Tol Tangerang-Merak juga dikelola oleh mereka.

"Dengan demikian, koordinasi dan dan efisiensi akan tercipta dan menjadi kata kunci dan operasionalisasi dua tol ini," tuntas Adhi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com