Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak, Cara Mencuci Pakaian dan Selimut Rajut dengan Benar

Kompas.com - 19/02/2024, 07:30 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

Sumber The Spruce

Bilas dan keringkan pakaian serta selimut rajut

menggantung selimut rajutShutterstock/Sponuka menggantung selimut rajut

Setelah semua noda hilang, bilas selimut dan pakaian rajut dengan air bersih untuk menghilangkan sisa detergen.

Selanjutnya, peras perlahan untuk mengurangi kelebihan air dan letakkan handuk kering di atas kain rajut untuk menyerap air.

Baca juga: Cara Mengeringkan Pakaian Saat Musim Hujan Agar Tidak Apek

Gulung pakaian ke dalam handuk, tekan dengan kuat saat menggulung. Berikutnya, tata pakaian atau selimut rajut sesuai dengan bentuk aslinya.

Tepuk perlahan dan hindari menarik kain agar selimut maupun pakaian rajut tidak rusak. Biarkan pakaian dan selimut rajut kering di udara.

Jika selimut berukuran besar, maka keringkan menggunakan rak pengering. Jangan lupa untuk menggeser barang di rak agar berat serat basah tidak mengubah bentuk selimut tersebut.

Cara menyimpan pakaian dan selimut rajut

Apabila selimut dan pakaian rajut sudah kering, simpan selimut atau pakaian rajut dalam keadaan terlipat dan rata di rak atau kotak pakaian agar terhindar dari debu.

Hindari menggantung kain rajut karena bisa merusak bentuknya. Dengan demikian, selimut dan pakaian rajut tetap terlihat cantik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com