Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membasmi Kutu Busuk dengan Minyak Esensial Lavender

Kompas.com - 21/09/2023, 14:41 WIB
Anggita Budi Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

1. Gunakan minyak esensial lavender yang murni untuk hasil terbaik.

2. Ada baiknya menggunakan sarung tangan dan masker saat menyemprotkan minyak lavender.

3. Ulangi proses ini setiap hari selama beberapa minggu untuk memastikan kutu busuk benar-benar hilang. 

Baca juga: Cara Membasmi Kutu Busuk di Kasur dan Mencegahnya Datang Kembali

Cara membasmi kutu busuk secara permanen

Minyak lavender bisa membantu membasmi kutu busuk, tapi ada beberapa tips lain yang bisa membantu menghilangkannya secara permanen.

  • Cuci dan keringkan tempat tidur dengan suhu tinggi

Rendam tempat tidur dalam air panas, lalu cuci dengan detergen yang kuat. Setelah itu, keringkan dengan suhu tinggi di mesin pengering.

  • Periksa sepatu, tas, dan pakaian

Periksa sepatu, tas, dan pakaian secara menyeluruh untuk mencari kutu busuk. Jika menemukan kutu busuk, segera membasmi atau membersihkan benda di luar rumah agar kutu busuk tidak masuk lagi. mereka. 

Baca juga: Cara Membasmi Kutu Busuk di Kasur Dengan Efektif

  • Bersihkan rumah secara menyeluruh

Bersihkan rumahmu secara menyeluruh, termasuk tempat tidur, furnitur, di bawah tempat tidur, dan area lainnya.

Gunakan vacuum cleaner untuk menghilangkan kutu busuk dan telurnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com