Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Penyebab Anjing Suka Mencakar Seprai dan Cara Menghentikannya

Kompas.com - 09/06/2023, 18:02 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Kebanyakan anjing yang bosan akan menggali atau mencakat di mana saja, termasukseprai. Pastikan anjing peliharaan mendapatkan latihan cukup dan pengayaan mental untuk mencegahnya menggali. 

Baca juga: 10 Ras Anjing Besar yang Cocok untuk Keluarga, Setia dan Penyayang

Merasa panas atau dingin

Anjing liar mengatur suhu tubuhnya dengan menggali lubang di tanah dan berbaring di dalamnya.

Anjing mencakar seprai sebagai cara menata ulang seprai dan menemukan tempat sejuk untuk berbaring atau mungkin ingin menggali agar lebih hangat.

Anjing berpikir Anda menyukainya

Ilustrasi anjing Lhasa apso.Shutterstock/FOTOGRIN Ilustrasi anjing Lhasa apso.
Terakhir, penyebab anjing suka mencakar seprai adalah berpikir bahwa Anda menyukainya. Ini mungkin terdengar aneh, tetapi anjing peliharaan mungkin berpikir bahwa mereka melakukan sesuatu yang positif dengan mencakar-cakar seprai. 

Padahal, ini perilaku salah bagi Anda. Dahulu, Anda mungkin pernah tertawa dan memuji anjing ketika melakukan perilaku ini, yang secara tidak sengaja memperkuat cakarannya.

Sekarang, anjing berpikir bahwa itu adalah sesuatu yang seharusnya mereka lakukan. Namun, jangan khawatir karena Anda dapat melatih anjing untuk menghentikannya dengan mudah. 

Baca juga: 11 Ras Anjing Medium yang Menggemaskan, Cocok Jadi Peliharaan

Cara menghentikan anjing mencakar seprai

Jika sudah muak dengan kebiasaan anjing mencakar seprai, ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi perilaku ini.

Jangan mengharapkan hasil dalam semalam, tetapi mulailah menerapkan trik-trik ini secepatnya untuk mengubah perilaku tersebut.

1. Potonglah kuku anjing peliharaan untuk mengurangi kerusakan yang ditimbulkan oleh cakarannya.

2. Arahkan anjing peliharaan ke alas snuffle, di sana sahabat bulu dapat mengendus-endus dan menggali sepuasnya. 

Baca juga: 10 Ras Anjing yang Tahan Cuaca Panas, Chihuahua hingga Greyhound

3. Tutup pintu kamar tidur agar anjing tidak masuk dan anjing mencakar seprai.

4. Berikan anjing peliharaan "sarang" sendiri dalam bentuk tempat tidur yang empuk.

5. Jaga agar anjing tetap berolahraga dan terlibat secara mental untuk mencegah kebosanan, yang dapat membuat anjing mencakar seprai.

6. Ambil tindakan mengurangi tingkat stres anjing jika Anda merasa anjing mencakar seprai karena merasa cemas. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com