Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Alasan Anjing Bersembunyi di Bawah Selimut Sebelum Tidur

Kompas.com - 30/06/2022, 20:01 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber Cuteness

JAKARTA, KOMPAS.com – Saat hendak tidur, kamu mungkin memperhatikan anjing peliharaan sering "menggali" selimut untuk bersembunyi di bawahnya.

Meski perilaku ini terlihat menggemaskan, tetapi menggali dan bersembunyi di bawah selimut dapat mengganggu ketika sahabat bulu tidur bersamamu, terutama ketika sedang pulas-pulasnya. 

Dikutip dari Cuteness, Kamis (30/6/2022), ada beberapa alasan anjing bersembunyi di bawah selimut seperti berikut ini .

Baca juga: 3 Cara Menyetop Anjing Peliharaan Menggonggongi Tamu yang Berkunjung

Mencari tempat berlindung

Ilustrasi anjing peliharaan di dalam rumah.UNSPLASH/JAMIE STREET Ilustrasi anjing peliharaan di dalam rumah.

Salah satu alasan anjing peliharaan bersembunyi di balik selimut adalah mencari perlindungan yang aman.

Sebelum dijinakkan, anjing tinggal di luar rumah dan membuat tempat perlindungan sendiri dari lubang yang tersembunyi agar bisa merangkak masuk dan tidur dengan aman.

Saat ini, sebagian besar anjing yang tinggal di dalam ruangan masih melakukan hal tersebut meski lingkungannya sudah berubah.

I Heart Dogs menjelaskan, tetap berada di bawah lapisan selimut dapat membantu anjing merasa terlindungi dan membuatnya rileks. 

Baca juga: 8 Tanda Anjing Kepanasan dan Cara Mengatasinya

Naluri alami

Apabila sahabat bulu bersembunyi di bawah selimut yang sedang digunakan olehmu, ada kemungkinan anjing bertindak berdasarkan naluri alami. 

Di alam liar, anjing akan bergantung pada anggota lain dari kelompoknya untuk beberapa hal, salah satu yang terpenting adalah keselamatan.

Baca juga: Amankah Mengajak Anjing Peliharaan Main ke Dog Park?

Ingin merasa aman dan terlindungi

Ilustrasi anjing WhippetUnsplash/Mitchell Orr Ilustrasi anjing Whippet

Tidak semua anjing senang tidur dengan pemiliknya. Namun, anjing yang menyukai hal itu akan bersembunyi di bawah selimut berdasarkan kebutuhan untuk merasa aman dan terlindungi.

Menurut sebuah studi dari Journal of Veterinary Behavior pada 2014, anjing yang tertutup oleh pakaian menunjukkan gejala kecemasan yang lebih sedikit daripada anjing yang tidak.

Apabila sahabat bulu merasa cemas atau gugup, khususnya di sekitar suara keras seperti petir atau petasan, mencari perlindungan di bawah selimut adalah cara mereka bersembunyi di  tempat yang aman. 

Baca juga: 4 Tips Memilih Mangkuk Makanan untuk Anjing Peliharaan

Tidak semua anjing bersembunyi di bawah selimut

Meski banyak naluri anjing pada masa lalu yang masih tertanam kuat hingga saat ini seperti bersembunyi dan bersarang di bawah selimut, tetapi tidak setiap anjing melakukan hal tersebut. 

Banyak anjing yang memiliki ritual istirahat mereka sendiri, yang sering kali mencakup perilaku naluriah lainnya, seperti berputar-putar sebelum berbaring dan menggaruk permukaan kakinya berpijak.

Dogster menjelaskan, perilaku ini dilakukan untuk membangun tempat yang aman bagi anjing untuk tidur. Anjing menandai area dengan aromanya, yang mana ini adalah teknik yang diwarisi secara turun temurun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com