Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Tips Memilih Furnitur untuk Ruang Makan yang Nyaman dan Awet

Kompas.com - 21/02/2022, 16:08 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Saat ini, orang mulai terbiasa menggunakan furnitur yang berbeda untuk rumah. Dengan demikian, ada berbagai macam furnitur yang tersedia di pasaran.

Anda bisa mendapatkan apa saja yang dibutuhkan, dari sofa yang elegan, rak penyimpanan, hingga meja kopi yang fungsional. 

Baca juga: 5 Langkah untuk Memiliki Ruang Makan yang Terorganisir

Furnitur memainkan peran penting dalam mendekorasi ruangan atau interior rumah, termasuk untuk ruang makan.

Furnitur ruang makan tidak hanya membuat ruangan tampak tertata, tetapi juga meningkatkan keindahan dan kemewahan, asalkan mengaturnya dengan benar.

Namun, sebelum memilih furnitur untuk ruang makan, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan.

Dilansir dari My Decorative, Senin (21/2/2022), berikut tips memilih furnitur untuk ruang makan.  

Baca juga: Panduan Meletakkan Cermin di Ruang Makan untuk Menarik Keberuntungan 

Pilih furnitur berkualitas

Ilustrasi ruang makanUnsplash/Spacejoy Ilustrasi ruang makan
Kualitas adalah hal pertama yang harus dicari saat furnitur apa pun. Anda harus membeli sesuatu yang terbuat dari bahan berkualitas baik agar lebih tahan lama dan memberikan layanan terbaik.

Setiap orang selalu menyukai furnitur berkualitas baik karena nyaman, tahan lama, serta mudah dirawat. 

Baca juga: 4 Cara Menemukan Furnitur yang Tepat untuk Kamar Tidur

Memilih jenis kayu yang tepat

Karena ada begitu banyak pilihan jenis kayu yang digunakan furnitur, luangkan waktu untuk memutuskan mana yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda, terutama jika ingin menjual kembali furnitur dpada kemudian hari.

Jenis kayu yang berbeda akan memiliki harga berbeda pula, jadi penting memilih furnitur yang praktis sekaligus terjangkau. 

Perlu diingat juga bahwa jenis kayu tertentu mungkin lebih cocok untuk area tertentu. Misalnya, kayu ek menjadi pilihan bagus di ruang makan karena dikenal tahan lama, sementara kayu maple mungkin lebih cocok untuk furnitur luar ruangan. 

Baca juga: Cara Menjaga, Memperbaiki, dan Mengembalikan Tampilan Furnitur Rotan  

Pilih ukuran furnitur yang tepat

Ilustrasi ruang makanUnsplash/Spacejoy Ilustrasi ruang makan
Penting untuk memilih ukuran furnitur yang tepat untuk ruang makan. Furnitur tidak boleh terasa terlalu besar atau terlalu kecil.

Pastikan memilih meja makan yang akan memberikan ruang yang cukup bagi semua orang di keluarga Anda untuk duduk dan menikmati makanan bersama dengan nyaman.

Baca juga: 4 Ide Desain untuk Menciptakan Ruang Makan yang Menawan  

Gunakan alas piring

Ingin membuat pengalaman bersantap lebih menyenangkan? Gunakan alas piring di sekeliling taplak meja.

Dengan cara ini, waktu makan akan lebih menyenangkan karena semua orang bisa mengobrol sambil makan atau bermain dengan alas piringnya. 

Alas piring ini juga bermanfaat melindungi meja makan dari goresan piring atau peralatan makan lainnya. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com