Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/01/2022, 11:47 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Layaknya manusia, seekor kucing jenis apa pun juga dapat mengalami kelumpuhan.

Ketika mengalami kelumpuhan, kucing tidak dapat mengontrol kaki, atau bagian lain dari tubuhnya, sehingga mereka tidak dapat berjalan, berdiri, atau menopang dirinya sendiri.

Terkait dengan kelumpuhan pada kucing, hal ini dapat disebabkan oleh beragam hal yang mungkin sebelumnya tidak pernah kamu ketahui.

Baca juga: Penyebab dan Cara Menenangkan Kucing yang Terlalu Aktif di Malam Hari

Dilansir dari beberapa sumber, Sabtu (22/1/2022), pada artikel ini akan dibahas mengenai penyebab yang dapat membuat kucing lumpuh beserta gejalanya.

Kecelakaan

Kecelakaan seperti tertabrak, terlindas, ataupun terjatuh dapat berdampak pada pada fungsi kerja kaki kucing dan bagian lain dari tubuh kucing.

Penyakit distemper

Distemper merupakan sejenis virus yang dapat menginfeksi kucing dan dapat menyebabkan kelumpuhan mendadak.

Geriatrik

Baca juga: 5 Perubahan Kebiasaan Ini Tanda Bahwa Kucing Peliharaan Sudah Tua

Geriatrik merupakan kelumpuhan yang disebabkan karena usia kucing yang sudah menua.

Sama seperti manusia, semakin tua usia maka tulang-tulang yang terdapat di dalam organ tubuh kucing semakin melemah, sehingga menjadikan kucing mengalami kelumpuhan.

Kelumpuhan pada kucing

Kelumpuhan pada kucing terjadi ketika beberapa bagian dari struktur yang menopang sistem saraf pusat menjadi rusak.

Jalur saraf yang rumit terbungkus dalam tulang belakang kucing. Saraf ini kemudian menghubungkan saraf di otak ke saraf di bagian lain dari tubuh, memungkinkan komunikasi dari otak ke anggota badan, organ, dan struktur lainnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com