Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Inspirasi Desain Dapur yang Indah dan Estetik

Kompas.com - 04/12/2021, 16:20 WIB
Lolita Valda Claudia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Saat membangun ataupun merenovasi rumah, salah satu area yang membutuhkan perencanaan matang adalah area dapur.

Sebagai bagian terpenting pada rumah, suasana dan desain dapur yang baik akan memberikan mood yang baik pula untuk mu memasak dan menghabiskan waktu di sana.

Mendesain dapur tentu tak hanya untuk dapur berukuran besar. Jika kamu memiliki dapur dengan ukuran yang sempit jangan khawatir karena desain yang baik dan pas akan membuat dapur terlihat lebih lapang dan lega.

Namun gaya dapur seperti apa yang cocok dengan suasana rumah mu? Apakah dapur dengan gaya industrial ataupun klasik.

Melansir dari Teka, Sabtu (4/12/2021), berikut adalah 5 pilihan gaya desain untuk dapur lebih cantik.

Baca juga: 5 Tren Dapur yang Diprediksi Bakal Hits pada 2022

Dapur bergaya industrial

Kamu bisa memilih desain dapur sesuai dengan karakter dan fungsi yang kamu perlukan. Dapur bergaya industrial identik dengan elemen bata, kayu, beton dan besi. Gaya dapur ini membuat tampilan dapur menjadi lebih modern dan hangat

Untuk pemilihan warna, kamu bisa memilih warna-warna natural seperti abu-abu dan warna hitam untuk kesan yang lebih kuat.

Untuk ukuran dapur kecil, desain ini sangatlah cocok karena tidak menggunakan banyak sekat dan identik dengan ruangan yang terbuka.

Baca juga: 5 Penyebab dan Cara Mengatasi Wastafel Dapur Kotor dan Bau

Dapur bergaya rustic

Jika kamu memiliki angan-angan dapur suasana pedesaan dan alam, mungkin desain ini cocok untuk mu.

Dapur dengan gaya rustic biasanya menggunakan elemen kayu bergaya vintage. Kamu juga bisa mengecat furniture lama dan menambahkannya di dapur untuk kesan jadul.

Agar dapur semakin bergaya rustic, gunakan kabinet dengan bahan kayu dan dinding dengan aksen bebatuan.

Kamu bisa menambahkan jendela berukuran besar, dan letakkan beberapa tanaman herbal pada kusen jendela.

Jika ukuran dapurmu kecil dengan jendela yang kecil, gunakan cat dengan warna terang agar dapur terlihat terang dan sejuk.

Baca juga: Hal yang Harus Dilakukan jika Tak Punya Kipas atau Ventilasi di Dapur

Dapur bergaya baroque

Ilustrasi dapur dengan nuansa warna hijau. SHUTTERSTOCK/AQUARIUS STUDIO Ilustrasi dapur dengan nuansa warna hijau.

Hadirkan suasana Eropa pada dapur dengan menggunakan desain bergaya baroque. Untuk desain dapur ini, kamu membutuhkan banyak detail kecil dan elegan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com