Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Minyak Esensial yang Bisa Dipakai untuk Membersihkan Rumah

Kompas.com - 13/08/2021, 10:48 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Produk-produk pembersih rumah berbahan kimia memang dapat membantu membuat berbagai permukaan di rumah menjadi bersih dan mengilap. Namun, produk pembersih rumah ini juga bisa menimbulkan masalah tersendiri.

Misalnya, produk pembersih rumah berbahan kimia juga dapat memicu alergi dan tidak sepenuhnya ramah lingkungan.

Tapi jangan takut, mengatakan tidak pada pembersih berbahan kimia tidak berarti rumah Anda akan kotor dan tidak bisa dibersihkan. Anda dapat memilih minyak alami atau minyak esensial sebagai gantinya.

Baca juga: Simak, Ini Cara Membuat Pembersih Debu Alami Sendiri di Rumah

Dilansir dari Better Homes & Gardens Australia, Jumat (13/8/2021), minyak esensial dapat mendisinfeksi dan menghilangkan noda sama baiknya dengan produk pembersih berbahan kimia. Dengan demikian, ini lebih aman untuk Anda dan lingkungan.

Berikut beberapa jenis minyak esensial yang dapat digunakan untuk membersihkan rumah.

1. Minyak jeruk mandarin

Minyak jeruk mandarin adalah minyak esensial serbaguna yang hebat. Salah satunya adalah, minyak ini dapat mengusir bakteri rumah tangga.

"Minyak mandarin juga dikenal sebagai minyak esensial yang paling menenangkan dan membangkitkan semangat," kata Jessica Bragdon, pendiri Koala Eco.

Baca juga: Cara Membuat Cairan Pembersih dari Kulit Jeruk

2. Minyak eukaliptus

Tidak hanya memiliki aroma segar, minyak eukaliptus juga dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Minyak esensial ini pun sangat berguna di kala musim hujan.

Minyak eukaliptus sangat bagus untuk kamar mandi karena membantu menghilangkan bakteri seperti E. coli dan Streptococcus.

3. Minyak peppermint

Minyak peppermint harus ada di lemari produk pembersih. Tidak hanya sebagai larutan pembersih kaca yang bagus, tetapi juga dapat membantu mengatasi masalah hama umum di sekitar rumah.

Ilustrasi minyak esensial peppermint. SHUTTERSTOCK/TATEVOSIAN YANA Ilustrasi minyak esensial peppermint.

Minyak peppermint juga merupakan pilihan bagus untuk memoles baja tahan karat dan krom, membuatnya bebas goresan dan sangat bersih.

Baca juga: 5 Tanaman Herbal Ini Bisa Jadi Bahan Pembersih di Rumah, Apa Saja?

4. Minyak lemon

Lemon dikenal mengandung senyawa d-limonene, yang bila dikombinasikan dengan air akan membentuk zat pembersih yang kuat dan tidak beracun.

Untuk semprotan serbaguna, campurkan satu liter air keran, 4 tetes minyak lemon, 4 tetes minyak eukaliptus, 2 tetes minyak pohon teh, dan 1 tetes minyak cengkeh.

5. Minyak lavender

Dikenal karena sifatnya yang menenangkan, minyak lavender adalah favorit lain dalam hal produk alami. Tambahkan setetes ke seprai yang berada di pengering mesin cuci atau dengan air 120 ml untuk menyegarkan linen.

6. Minyak pohon teh atau tea tree oil

Dalam hal keserbagunaan, minyak pohon teh sangat unggul. Sifat antiseptik dan antivirusnya membuatnya bagus untuk pembersihan umum atau semprotan disinfektan dan penggunaan yang lebih spesifik seperti toilet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com