Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Peralatan Dapur yang Wajib Dimiliki Pengantin Baru Saat Pindah Rumah

Kompas.com - 29/07/2021, 21:57 WIB
Lolita Valda Claudia,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menempati rumah baru dapat menjadi tantangan untuk pasangan muda yang baru saja menikah.

Untuk memaksimalkan fungsi rumah, tentu saja kamu memerlukan perabotan dan juga peralatan rumah tangga.

Salah satu peralatan rumah yang penting untuk kamu miliki adalah peralatan dapur. Untuk menghindari over buying, sebaiknya beli peralatan dapur yang sesuai dengan kebutuhan dan juga gaya hidupmu.

Baca juga: 4 Manfaat Baking Soda dalam Membersihkan Peralatan Memasak

Melansir dari berbagai sumber, Kamis (29/7/2021), berikut adalah 5 peralatan dapur yang wajib dimiliki pasangan suami istri yang akan menempati rumah baru.

1. Kompor

Untuk menunjang aktivitas memasak di dapur, peralatan dapur yang sebaiknya dibeli terlebih dahulu ialah kompor.

Kamu bisa memilih kompor sesuai dengan kebutuhan rumah tangga, seperti kompor listrik, kompor induksi maupun kompor gas.

Pilih yang sesuai dengan budget dan juga kapasitas memasak mu di dapur. Selain itu, pastikan ukuran kompor pas dengan dapur mu agar kamu bisa menaruh barang-barang lain dengan leluasa.

Baca juga: Tidak Sembarang, Begini Cara Mencuci Peralatan Makan Berbahan Kayu

Jika kamu senang memasak, kamu bisa memilih kompor yang memiliki dua tungku atau lebih agar proses masak lebih cepat, sehingga dapat menghemat waktu dan juga energimu.

2. Set peralatan masak

Dalam memilih peralatan masak selain tampilan dan harganya, kamu juga perlu mempertimbangkan kualitas dan daya tahan agar makanan lebih cepat matang dan kamu bisa menghemat penggunaan energy di dapur.

Pilihlah alat masak dengan penghantar panas yang baik sehingga makanan akan cepat matang merata dan tidak mudah basi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com