Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/07/2021, 08:47 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber HGTV

JAKARTA, KOMPAS.com - Filosofi feng shui tidak hanya tentang keseimbangan energi antara Anda dan lingkungan. Penerapan feng shui di dalam rumah juga dapat memengaruhi kemakmuran Anda secara finansial.

Dilansir dari HGTV, Rabu (28/7/2021), berikut beberapa tips feng shui untuk mendatangkan kemakmuran finansial ke rumah Anda, mulai dari warna hingga dekorasi rumah.

1. Jaga kebersihan dapur

"Dapur Anda berhubungan langsung dengan kemampuan Anda untuk menarik uang," kata konsultan feng shui Suzanne Metzger.

Baca juga: Warna Kamar Ini Bisa Bikin Tidur Lebih Nyenyak Menurut Feng Shui

Jaga agar dapur dan lemari es Anda teratur dan penuh dengan makanan segar yang benar-benar Anda gunakan. Untuk menarik lebih banyak uang, jaga agar kompor tetap bersih, setiap tungku harus bekerja dan digunakan secara merata.

Selain itu, singkirkan semua kekacauan dari meja dapur.

2. Hias rumah dengan warna merah, ungu, atau hijau

"Warna memiliki dampak yang kuat pada suasana hati, dan merah dianggap sebagai keberuntungan dan kekuatan. Pikirkan berjalan di karpet merah atau mengenakan dasi merah," jelas Laura Benko, pakar desain feng shui dan holistik.

Ungu dan hijau juga merupakan warna kunci untuk menarik kemakmuran, tetapi ada halangan.

Baca juga: Meja Kerja Menghadap Dinding, Bagus atau Tidak Menurut Feng Shui?

"Jika Anda benar-benar tidak tahan dengan warna hijau, itu tidak akan berhasil untuk Anda. Tetapi jika Anda menyukai warna ungu, cat lavender dinding atau tambahkan bantal ungu ke sofa Anda," ungkap Benko.

Menurut dia, ini tidak hanya tentang mengisi rumah Anda dengan barang-barang, namun mendekorasi dengan perhatian penuh dan meningkatkan getaran dan kekuatan rumah Anda sendiri.

3. Buat agar pintu masuk rumah menarik

Benko mengungkapkan, jika sulit untuk menemukan pintu masuk rumah Anda atau bingung bagaimana cara masuknya, akan sulit bagi kesempatan untuk masuk ke dalam hidup Anda juga.

Pasang semacam gapura atau gerbang untuk menunjukkan pintu depan jika perlu, dan pastikan bel pintu berfungsi. Adapun karpet atau keset sambutan harus cerah dan segar.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com