Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Tips Menjaga Kamar Anak Tetap Bersih dan Rapi

Kompas.com - 14/06/2021, 23:25 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

Sumber Pinkvilla

 

JAKARTA, KOMPAS.com--Meski sudah dibersihkan, kamar anak seringkali kembali berantakan dan kotor.

Hal ini wajar terjadi mengingat anak sedang banyak belajar dan sangat suka mengeksplor sekitar, hasilnya, kamar yang berantakan tak terhindarkan.

Untuk para orangtua, berikut adalah tips mudah menjaga kamar tetap rapi, bersih dan tidak berantakan yang dilansir dari Pinkvilla, Senin (14/6/2021).

Baca juga: Ketahui, Pilihan Warna Cat untuk Kamar Anak dan Pengaruhnya

1. Libatkan anak-anak

Pastikan, kamu melibatkan anak-anak saat merapikan kamar mereka. Dengan cara ini, mereka akan belajar membersihkan ruangan dan juga akan menghargai menjaganya agar tetap bersih dan tidak berantakan. Biarkan mereka membantumu merapikan dan mengembalikan barang ke tempatnya.

Hal ini memang terasa sulit, untuk membuat anak mau terlibar buatlah sesi membersihkan rumah seperti permainan.

Kamu juga bisa menjanjikan anak untuk memberikan hadiah setelah permainan selesai.

2. Membuat rencana

Pertama, perhatikan seluruh ruangan dengan cermat dan buat rencana tentang bagian mana yang akam kamu rapikan terlebih dahulu.

Tanyakan kepada anak-anak di mana mereka ingin menyimpan setiap barang dan mainan mereka di kamar dan buatlah daftar barang yang sesuai.

Baca juga: 4 Hal yang Harus Diperhatikan dalam Memilih Furnitur untuk Kamar Anak

3. Buang barang-barang yang tidak lagi dibutuhkan

Setelah membuat rencana, pertama-tama kumpulkan barang-barang yang tidak akan lagi digunakan anak-anak, sisihkan untuk disimpan dan yang mana yang harus dibuang ke sampah.

Tetapi sebelum membuangnya, mintalah izin anak karena mereka mungkin membutuhkan sesuatu dari barang-barang itu.

 

4. Mulailah dari kolong

Ilustrasi tempat tidur tingkat di kamar anakSHUTTERSOCK/SCOTT-LEE Ilustrasi tempat tidur tingkat di kamar anak

Pertama, mulailah membersihkan kamar dari lantai dan bawah tempat tidur. Di sinilah anak-anak biasa menyimpan sebagian besar barang dan mainan mereka.

Setelah memulainya dengan kolong dan lantai, segera bersihkan bagian lain dalam kamar.

Baca juga: Ide Dekorasi Kamar Anak Perempuan, dari Bayi hingga Remaja

5. Atur sesuai fungsi

Selalu simpan barang-barang terpenting di tempat yang mudah dijangkau. Barang-barang yang paling sering digunakan anak-anak setiap hari seperti alat belajar, kotak pensil, kotak warna, dll., Simpan di bagian depan lemari, agar lebih mudah ditemukan.

6. Dekorasi

 

Desain interior kamar anak di apartemen karya Fiano www.arsitag.com Desain interior kamar anak di apartemen karya Fiano

Terakhir, ada bagian dekorasi kamar anak. Ini adalah bagian penting karena dekorasi harus menarik dan menyenangkan sehingga anak-anak akan senang serta merasa menjadi bagian darinya.

Jadi, pastikan kamu tidak membuat dekorasi kamar membosankan. Gabungkan warna-warna favorit dan juga karakter kartun kesukaan mereka. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com