Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 05/04/2021, 10:03 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

 

Bahan yang Anda perlukan saat menggunakan kantong teh dalam kompos adalah:

  • Daun teh (lepasan atau dalam kantong)
  • Ember kompos
  • Kultivator bermata tiga

Masukkan daun teh atau teh celup bekas yang sudah didinginkan ke ember kompos tempat Anda menyimpan sisa makanan sampai siap ditempatkan di tempat pengomposan luar ruangan atau tempat sampah.

Teh celupPIXABAY.com Teh celup

Kemudian lanjutkan untuk menuangkan isi ember ke dalam area kompos, atau jika membuat kompos di wadah cacing, masukkan ember ke dalam dan tutupi dengan tutup ringan.

Baca juga: Cara Mudah Menghilangkan Noda Kopi dan Teh yang Membandel di Gelas

Anda juga bisa menggunakan kantong teh atau daun lepas di sekitar tanaman untuk memanfaatkan kantong teh untuk pertumbuhan tanaman langsung di sekitar sistem perakaran.

Penggunaan kantong teh untuk pertumbuhan tanaman tidak hanya akan menyehatkan tanaman saat kantong teh terurai, tetapi juga membantu retensi kelembaban dan represi gulma.

Kafein yang terkandung dalam kantong teh yang digunakan dalam kompos tampaknya tidak berdampak buruk pada tanaman atau meningkatkan keasaman tanah secara signifikan.

Kantong teh yang dimanfaatkan sebagai kompos adalah metode pembuangan "hijau" dan bagus untuk kesehatan semua tanaman, menyediakan bahan organik untuk meningkatkan drainase sekaligus menjaga kelembaban, mendorong kehadiran cacing tanah, meningkatkan kadar oksigen, dan memelihara struktur tanah untuk halaman rumah yang lebih indah.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com