Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bikin Tanaman Hias Rimbun dengan Pupuk dari Micin dan Air Cucian Beras

Kompas.com - 18/01/2021, 16:33 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

 

Bahan-bahan yang perlu dipersiapkan

  • Micin
  • Air cucian beras
  • 2 liter air
  • 1 buah sendok makan
  • 1 gelas ukuran 225 ml
  • 1 ember plastik sedang

Cara pembuatan

- Masukkan 2 liter air ke dalan ember plastik, kemudian masukkan ½ sendok makan micin dan aduk sampai larut.

- Setelah itu, masukkan sisa air cucian beras ke dalam larutan micin yang ada di ember. Aduk kembali sampai kedua bahan larut merata.

Baca juga: Kenapa Tanaman Harus Diberi Pupuk? Ini Penjelasannya

Cara pengaplikasiannya

- Untuk pengaplikasiannya, ambil larutan campuran micin dan air cucian beras menggunakan gelas yang disarankan di atas.

- Kucurkan atau siram larutan micin dan air cucian beras ke media tanam tanaman. Kocorkan 1 gelas larutan micin dan air cucian beras untuk 1 tanaman.

- Lakukan pengocoran larutan micin dan air cucian beras ke media tanam pada pagi hari atau sore hari.

- Pemberian pupuk dari larutan micin dan air beras bisa dilakukan 3-5 hari sekali.

Baca juga: Cangkang Telur Bisa Jadi Pupuk Tanaman, Begini Cara Menggunakannya

"Jika pemupukan ini bisa kita berikan secara terjadwal Insya Allah untuk tanamannya bisa tumbuh dengan subur menciptakan tanaman yang rimbun dan penciptaan tunas-tunas yang baru bisa tumbuh dengan lebih cepat, serta dapat menjaga dan meningkatkan kualitas warna daun," jelas Irfan.

Selain itu, larutan micin dan air cucian bwras juga akan menbuat daun tanaman akan menjadi subur dan indah, serta tidak mudah terjadi penuaan daun atau kerusakan daun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com