HELSINKI, KOMPAS.com - Sekitar 24 orang, sebagian besar anak-anak, terluka pada Kamis (11/5/2023).
Ini terjadi ketika sebuah jembatan penyeberangan sementara runtuh di kota Espoo, Finlandia, tepat di luar ibu kota Helsinki.
Cedera itu tidak mengancam jiwa, kata Otoritas Rumah Sakit Helsinki, seperti dilansir dari Reuters.
Baca juga: Bus Jatuh dari Jembatan dan Terbakar, 40 Orang Tewas di Pakistan
Anak-anak itu adalah bagian dari kelompok siswa kelas delapan yang kembali dari kunjungan lapangan, harian Finlandia Helsinging Sanomat melaporkan.
Mereka mengutip seorang siswa yang telah berpartisipasi dalam perjalanan tersebut dan yang tidak terluka.
Polisi mengatakan jembatan sementara telah dibangun dari kayu lapis saat konstruksi sedang berlangsung di daerah tersebut.
Baca juga: Finlandia Mulai Bangun Pagar di Perbatasan dengan Rusia
Media Finlandia menerbitkan foto-foto setidaknya lima orang tergeletak di tanah saat dirawat oleh petugas penyelamat.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.