Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tumpah Ruah, Bergembira Ria: Reaksi Penggemar Napoli Rayakan Gelar Juara

Kompas.com - 05/05/2023, 13:09 WIB
Tito Hilmawan Reditya

Penulis

Sumber

NAPLES, KOMPAS.com - Para penggemar Napoli merayakan dengan tumpah ruah di jalan-jalan kota selatan setelah gelar Serie A pertama diterima tim setelah lebih dari tiga dekade.

Diego Maradona memimpin tim meraih gelar 1987 dan 1990.

Tahun ini, Napoli menyegel kejuaraan ketiganya dengan hasil imbang 1-1 di Udinese.

Baca juga: 8 Tenaga Medis yang Rawat Diego Maradona Akan Diadili

Dilansir dari Associated Press, Stadio Diego Armando Maradona di Naples terbuka bagi para penggemar untuk menonton pertandingan melawan Udinese di layar raksasa dan lebih dari 50.000 penonton hadir, menyalakan kembang api saat peluit akhir berbunyi.

Juga, pendukung Napoli yang mengikuti tim di Dacia Arena di Udine, Italia utara, menyerbu lapangan setelah pertandingan.

Ada juga kerumunan besar penggemar di mural Maradona di lingkungan pusat kota Quartieri Spagnoli di Naples.

Pemimpin pencetak gol liga Victor Osimhen menyamakan kedudukan untuk Napoli di awal babak kedua dengan mengarahkan bola pantul setelah Sandi Lovric membuat Udinese unggul lebih awal.

Napoli unggul 16 poin dari posisi kedua Lazio dengan lima pertandingan tersisa.

Baca juga: Jersey Tangan Tuhan Maradona Dipamerkan di Piala Dunia Qatar

Tidak ada tim di selatan Milan atau Turin yang menjuarai liga Italia sejak Roma merebut gelar pada 2001.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com