Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER GLOBAL] Penembakan Alabama | Profil RSF di Sudan

Kompas.com - 18/04/2023, 05:25 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

KOMPAS.com – Berita penembakan Alabama yang terjadi dalam sebuah pesta ulang tahun dan menewaskan sedikitnya empat orang memuncaki daftar Populer Global kali ini.

Di bawahnya, ada artikel yang memuat profil RSF, pasukan paramiliter kuat yang berani lawan militer Sudan untuk merebut kekuasaan.

Berita di kanal Global Kompas.com yang paling banyak dibaca selanjutnya, yakni memuat rangkuman perang Rusia-Ukraina hari ke-417.

Baca juga: [POPULER GLOBAL] Restu Putin Tangkap Jurnalis | Identitas Pembocor Dokumen Rahasia AS

Untuk lebih lengkapnya, berikut rangkuman daftar Populer Global edisi Senin (17/4/2023) hingga Selasa (18/4/2023) pagi yang dapat Anda simak:

1. Petaka Penembakan Pesta Ulang Tahun di AS, 4 Orang Tewas

Sebuah pesta ulang tahun di kota kecil Dadeville, Negara Bagian Alabama, AS berubah menjadi tragedi akibat penembakan yang menewaskan sedikitnya empat orang pada Sabtu (15/4/2023) malam waktu setempat.

Pada Minggu (16/4/2023), sebuah stasiun televisi lokal melaporkan bahwa lebih dari 20 orang terluka dalam penembakan itu.

“Kami akan terus bekerja dengan cara yang sangat metodis untuk ini, untuk melihat fakta, dan memastikan bahwa keadilan ditegakkan untuk keluarga,” kata Jeremy Burkett, seorang sersan di Badan Penegakan Hukum Alabama.

Baca kejadian selengkapnya di sini

Baca juga: [POPULER GLOBAL] Serbia Bantu Ukraina | Korea Utara Luncurkan Rudal

2. Profil RSF, Pasukan Paramiliter Kuat yang Berani Lawan Militer, Coba Rebut Kekuasaan di Sudan

Militer Sudan dan kelompok paramiliter Rapid Support Forces (RSF) terlibat dalam bentrokan untuk berebut kekuasaan atas negara.

Kedua belah pihak mulai saling jual beli serangan pada Sabtu (15/4/2023), dari ibu kota negara, Khartoum, dan sejumlah wilayah di Sudan.

Akibat bentrokan antara militer Sudan dan RSF, sedikitnya 56 warga sipil tewas menurut laporan Persatuan Dokter Sudan.

Baca selengkapnya di sini

3. Rangkuman Hari Ke-417 Serangan Rusia ke Ukraina: Pertempuran Sengit di Bakhmut, Putin Bertemu Menhan China

Invasi Rusia ke Ukraina telah memasuki hari ke-417 pada Minggu (16/4/2023) sejak dimulai pada 24 Februari 2022. 

Salah satu hal yang terjadi pada hari itu, yakni angkatan bersenjata Ukraina dan Rusia bertempur sengit di Bakhmut yang hancur.

Tetapi, menurut militer Ukraina, pasukan pro-Kyiv masih bertahan.

Sementara, Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan bahwa unit tentara bayaran Grup Wagner merebut dua blok kota lagi di bagian barat laut dan tenggara Bakhmut.

Rangkuman perang selengkapnya bisa baca di sini

Baca juga: [POPULER GLOBAL] Misteri Hilangnya Gadis Vatikan | Turis Potong Rambut Rp 400.000 di Malaysia

4. Mantan Anggota Parlemen India Ditembak Mati Saat Siaran Langsung TV

Seorang mantan anggota parlemen India, Atiq Ahmed, ditembak mati bersama saudara laki-lakinya, Ashraf Ahmed, saat keduanya diliput secara langsung oleh stasiun televisi.

Keduanya ditembak mati oleh pria bersenjata ketika mereka dikawal polisi untuk pemeriksaan kesehatan rutin di rumah sakit.

Atiq Ahmed terbukti bersalah melakukan kejahatan kriminal dan menjalani hukuman kurungan seumur hidup.

Baca selengkapnya di sini

5. Salah Ketuk Pintu Rumah, Remaja AS Ditembak di Kepala

Seorang remaja Afrika-Amerika ditembak di kepala setelah mengetuk pintu rumah yang salah di Kansas City, negara bagian Missouri, AS, Kamis (13/4/2023) malam.

Korban bernama Ralph Yarl (16) dijadwalkan menjemput saudaranya sekitar pukul 10.30 di NE 115th Terrace, tetapi dia keliru menuju NE 115th Street dan ditembak di pintu, menurut keterangan polisi Kansas City.

Yarl menderita luka yang mengancam nyawa akibat tembakan itu dan dilarikan ke rumah sakit. Dia siuman pada Minggu (16/4/2023) malam.

Baca kejadian selengkapnya di sini

Baca juga: [POPULER GLOBAL] Pengemis Naik Mobil Mewah | Tesla Bangun Pabrik Baterai di China

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com