Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peneliti Singapura: Ada Dampak Perubahan Iklim yang Lebih Berbahaya dari Banjir dan Kekeringan!

Kompas.com - 08/02/2022, 11:02 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

SINGAPURA, KOMPAS.com - Dalam hal dampak perubahan iklim, banyak negara mungkin hanya mewaspadai soal naiknya permukaan air laut, kekeringan, banjir, atau peristiwa cuaca ekstrim.

Tetapi, dunia yang memanas mungkin memiliki dampak yang lebih berbahaya daripada semua itu.

Sebuah studi baru yang dipimpin oleh para peneliti di Universitas Teknologi Nanyang (NTU), Singapura, menunjukkan bahwa perubahan iklim juga dapat memengaruhi udara yang kita hirup.

Baca juga: Gejala Covid-19 yang Dialami Warga Singapura

Setiap hirupan udara yang diambil manusia mengandung lebih dari sekadar oksigen yang memberi kehidupan. Faktanya, udara itu juga dihuni oleh mikroorganisme, seperti bakteri dan jamur. Di mana, masing-masing terlalu kecil untuk bisa dilihat dengan mata telanjang.

Dengan mempelajari sampel udara yang diambil pada ketinggian berbeda dari permukaan tanah (hingga 3.500 m), para peneliti di NTU's Singapore Centre for Environmental Life Sciences Engineering telah menunjukkan bahwa saat dunia memanas, komposisi mikroorganisme di udara dapat berubah.

Makalah mereka telah diterbitkan pada Selasa (8/2/2022), di jurnal ilmiah Proceedings Of The National Academy Of Sciences Of The United States of America.

“Sudah ada indikator yang menunjukkan bahwa mikroorganisme di udara dapat berdampak pada kesehatan manusia dan pertanian,” kata Profesor Stephan Schuster dari NTU, yang mengawasi penelitian terbaru, dikutip dari The Straits Times, Selasa.

Jadi, kata dia, perubahan komposisi mikrobioma udara atau mikroorganisme di udara dapat berimplikasi pada masyarakat manusia.

Baca juga: Banyak Pasien Baru Covid-19 di Singapura Mengaku Hanya Memiliki Gejala Flu Ringan

Misalnya, tim Prof Schuster telah menemukan sebelumnya bahwa sementara orang sehat tidak menderita efek buruk dari menghirup mikroorganisme dari udara, orang dengan penyakit pernapasan menunjukkan peningkatan respons kekebalan, memperburuk gejala pernapasan mereka.

"Setiap perubahan dalam dinamika komunitas mikroba di udara dapat berdampak pada kesehatan pernapasan dengan cara yang belum diketahui dan karena itu berpotensi mengkhawatirkan ," kata Prof Schuster.

Dia menerangkan, saat suhu global menghangat, mikroorganisme toleran panas yang tumbuh subur di iklim tropis dapat menyebar ke garis lintang yang lebih tinggi. Hal itu dinilai dapat memengaruhi keanekaragaman hayati dan pertanian di sana.

"Ini dapat mengubah dinamika penyakit untuk berbagai spesies tanaman, dan berpotensi juga ternak, yang tidak beradaptasi dengan komunitas mikroba udara tropis," tambah Prof Schuster.

Baca juga: Hidup di Hutan Singapura, Oh Go Seng Sebut Putrinya Kuliah Kedokteran di Batam

Kehidupan di udara

Prof Schuster menerangkan, mikroorganisme atmosfer seperti jamur dan bakteri biasanya tetap tersuspensi di udara begitu mereka terlempar dari permukaan.

Hanya sebagian kecil dari mikroorganisme yang menemukan jalan kembali ke permukaan, bersama dengan partikel yang lebih besar seperti butiran pasir atau debu, atau ketika tersapu oleh tetesan hujan.

Untuk penelitian terbaru yang melibatkan lebih dari 30 ilmuwan dari NTU serta kolaborator mereka dari institusi di Jerman dan Brasil, tim telah mengambil 480 sampel udara di Jerman.

Sampel dikumpulkan oleh para peneliti yang memanjat menara meteorologi 200 m, dan menggunakan pesawat penelitian yang berputar pada ketinggian yang berbeda dari permukaan tanah hingga 3.500 m.

Dari sampel, para peneliti dapat mengidentifikasi sekitar 10.000 organisme mikroba di udara, dan memetakan di mana mereka ditemukan di kolom udara.

Para peneliti menemukan bahwa bagian kolom udara dari tanah hingga sekitar 1.000 m, di mana lapisan batas berada, agak tercampur rata mokroorganisme pada siang hari.

Baca juga: Hidup Sendiri di Hutan Singapura, Lansia Ini Sebut Keluarganya di Batam Tak Tahu

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

143 Negara Dukung Palestina Jadi Anggota PBB, AS dan Israel Menolak

143 Negara Dukung Palestina Jadi Anggota PBB, AS dan Israel Menolak

Global
AS Akui Penggunaan Senjata oleh Israel di Gaza Telah Langgar Hukum Internasional

AS Akui Penggunaan Senjata oleh Israel di Gaza Telah Langgar Hukum Internasional

Global
[POPULER GLOBAL] Netanyahu Tanggapi Ancaman Biden | Pembicaraan Gencatan Senjata Gaza Gagal

[POPULER GLOBAL] Netanyahu Tanggapi Ancaman Biden | Pembicaraan Gencatan Senjata Gaza Gagal

Global
Saat Dokter Jantung Ladeni Warganet yang Sebut Non-Perokok sebagai Pecundang...

Saat Dokter Jantung Ladeni Warganet yang Sebut Non-Perokok sebagai Pecundang...

Global
Agungkan Budaya Gila Kerja, Petinggi Mesin Pencari Terbesar China Malah Blunder

Agungkan Budaya Gila Kerja, Petinggi Mesin Pencari Terbesar China Malah Blunder

Global
Karyawan Ini Nekat Terbang Sebentar ke Italia demi Makan Pizza, Padahal Besok Kerja

Karyawan Ini Nekat Terbang Sebentar ke Italia demi Makan Pizza, Padahal Besok Kerja

Global
Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Global
100.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza di Bawah Ancaman Serangan Darat Israel

100.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza di Bawah Ancaman Serangan Darat Israel

Global
Jeda Pengiriman Senjata AS Tak Berdampak, Israel Terus Gempur Rafah

Jeda Pengiriman Senjata AS Tak Berdampak, Israel Terus Gempur Rafah

Global
Kontestan Israel Lolos ke Final Kontes Lagu Eurovision, Tuai Kecaman

Kontestan Israel Lolos ke Final Kontes Lagu Eurovision, Tuai Kecaman

Global
Selama 2024, Heatstroke di Thailand Sebabkan 61 Kematian

Selama 2024, Heatstroke di Thailand Sebabkan 61 Kematian

Global
Mesir Ungkap Kunci Hamas dan Israel jika Ingin Capai Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

Mesir Ungkap Kunci Hamas dan Israel jika Ingin Capai Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

Global
Perundingan Gencatan Senjata Gaza di Kairo Berakhir Tanpa Kesepakatan

Perundingan Gencatan Senjata Gaza di Kairo Berakhir Tanpa Kesepakatan

Global
PRT di Thailand Ini Ternyata Belum Pasti Akan Terima Warisan Rp 43,5 Miliar dari Majikan yang Bunuh Diri, Kok Bisa?

PRT di Thailand Ini Ternyata Belum Pasti Akan Terima Warisan Rp 43,5 Miliar dari Majikan yang Bunuh Diri, Kok Bisa?

Global
Rangkuman Hari Ke-806 Serangan Rusia ke Ukraina: Presiden Pecat Pengawalnya | Serangan Drone Terjauh Ukraina

Rangkuman Hari Ke-806 Serangan Rusia ke Ukraina: Presiden Pecat Pengawalnya | Serangan Drone Terjauh Ukraina

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com