Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aksi Cepat Joe Biden Hadapi Tornado AS

Kompas.com - 12/12/2021, 19:17 WIB
Tito Hilmawan Reditya

Penulis

Sumber Reuters

WASHINGTON DC, KOMPAS.com - Presiden AS Joe Biden pada Sabtu (11/12/2021) memerintahkan agar sumber daya federal digelontorkan ke lokasi dengan kebutuhan terbesar.

Ini jadi imbauan Biden setelah serangkaian tornado dan cuaca buruk melanda tujuh negara bagian AS.

Dilansir Reuters, Biden diberi pengarahan tentang tornado oleh Deanne Criswell, administrator Badan Manajemen Darurat Federal (FEMA), Penasihat Keamanan Dalam Negeri Gedung Putih Liz Sherwood-Randall, dan pejabat senior lainnya.

Baca juga: Joe Biden: Tornado Kali Ini Bisa Jadi yang Terbesar Dalam Sejarah

Sementara itu, FEMA mengirim personel tanggap darurat, air, dan komoditas lain yang dibutuhkan ke wilayah tersebut.

Perintah Biden akan menyediakan sumber daya dan personel federal lainnya.

Pada Jumat (10/12/2021), Biden menyampaikan belasungkawa atas kematian puluhan warganya akibat badai tornado yang menerjang Kentucky dan sejumlah kawasan lain.

Melalui akun Twitter resminya, Biden meresponsl tornado yang menghantam wilayah AS.

Baca juga: Jelang Satu Tahun Pemerintahan Joe Biden

"Pagi ini saya diberi tahu mengenai tornado di kawasan tengah AS. Kehilangan orang-orang tersayang akibat badai seperti ini merupakan tragedi yang tak terbayangkan," kata Biden

Biden menegaskan akan bekerja sama dengan para pimpinan daerah setempat untuk memastikan kondisi dalam keadaan terkendali.

"Kami bekerja sama dengan para gubernur untuk memastikan mereka punya yang dibutuhkan. Sementara proses pencairan warga yang selamat dan pendataan kerusakan akan terus dilakukan," kata Biden.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Israel Kerahkan Tank ke Rafah, Ambil Alih Kontrol Perbatasan

Israel Kerahkan Tank ke Rafah, Ambil Alih Kontrol Perbatasan

Global
Serangan Rusia di Sumy Ukraina Tewaskan 1 Warga Sipil, 2 Anak Luka-luka

Serangan Rusia di Sumy Ukraina Tewaskan 1 Warga Sipil, 2 Anak Luka-luka

Global
Otoritas Keselamatan Udara AS Selidiki Pemeriksaan Pesawat Boeing

Otoritas Keselamatan Udara AS Selidiki Pemeriksaan Pesawat Boeing

Global
Kesalahan Teknis. Boeing Tunda Peluncuran Kapsul Luar Angkasanya

Kesalahan Teknis. Boeing Tunda Peluncuran Kapsul Luar Angkasanya

Global
5 Teknologi Tertua di Dunia yang Masih Digunakan

5 Teknologi Tertua di Dunia yang Masih Digunakan

Global
AS, Inggris, dan Sebagian Besar Negara Uni Eropa Tak Akan Hadiri Putin

AS, Inggris, dan Sebagian Besar Negara Uni Eropa Tak Akan Hadiri Putin

Global
Israel Larang Al Jazeera, Kantor Ditutup dan Siaran Dilarang

Israel Larang Al Jazeera, Kantor Ditutup dan Siaran Dilarang

Global
Militer Israel Ambil Alih Kendali Penyeberangan Rafah dari Gaza ke Mesir, Ada Maksud Apa?

Militer Israel Ambil Alih Kendali Penyeberangan Rafah dari Gaza ke Mesir, Ada Maksud Apa?

Global
Rafah, Kota Oasis di Sinai-Gaza yang Terbelah Perbatasan Kontroversial

Rafah, Kota Oasis di Sinai-Gaza yang Terbelah Perbatasan Kontroversial

Internasional
Hari Ke-12 Sidang Uang Tutup Mulut, Trump Diperingatkan Bisa Dijatuhi Hukuman Penjara

Hari Ke-12 Sidang Uang Tutup Mulut, Trump Diperingatkan Bisa Dijatuhi Hukuman Penjara

Global
Remaja Ini Temukan Cara Baru Buktikan Teorema Pythagoras Pakai Trigonometri, Diremehkan Para Ahli

Remaja Ini Temukan Cara Baru Buktikan Teorema Pythagoras Pakai Trigonometri, Diremehkan Para Ahli

Global
Dituduh Mencuri, Tentara AS Ditangkap di Rusia

Dituduh Mencuri, Tentara AS Ditangkap di Rusia

Global
Isi Usulan Gencatan Senjata di Gaza yang Disetujui Hamas, Mencakup 3 Fase 

Isi Usulan Gencatan Senjata di Gaza yang Disetujui Hamas, Mencakup 3 Fase 

Global
Sisa-sisa Kerangka Manusia Ditemukan di Bunker Perang Dunia II

Sisa-sisa Kerangka Manusia Ditemukan di Bunker Perang Dunia II

Global
Protes Gaza Kampus AS: Rusuh di MIT, Wisuda Sejumlah Kampus Pertimbangkan Keamanan

Protes Gaza Kampus AS: Rusuh di MIT, Wisuda Sejumlah Kampus Pertimbangkan Keamanan

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com