Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen Remaja Wanita Nekat Hadapi Beruang untuk Selamatkan Anjing-anjingnya

Kompas.com - 02/06/2021, 18:47 WIB
Bernadette Aderi Puspaningrum

Penulis

Sumber Guardian

CALIFORNIA, KOMPAS.com - Hailey Morinico tidak ragu-ragu bereaksi, ketika dia melihat seekor beruang besar melintas di atas tembok halaman belakang rumahnya di California Selatan.

Kedatangan “penyusup buas” itu memicu anjing-anjing keluarganya berlarian dan menyalak hewan itu agar pergi.

Baca juga: Romania Geger, Beruang Terbesar Eropa Diduga Dibunuh Seorang Pangeran

Namun, gadis berusia 17 tahun itu justru khawatir anjing-anjingnya dalam bahaya saat itu.

Video pengawas rumah yang ditayangkan oleh stasiun televisi ABC 7 menunjukkan momen penyelamatan itu.

Terlihat induk beruang bertengger di atas dinding, berusaha memukul seekor anjing hitam besar di tanah.

Dua anak beruang terlihat di belakang induknya, sementara empat anjing kecil menggonggong dan berlarian di sekitar halaman.

Dalam kondisi kisruh itu, Morinico terlihat muncul ke halaman dengan panik sambil berteriak.

Dia berlari ke arah beruang, kemudian menggunakan kedua tangan untuk mendorong beruang besar dari dinding.

Beruang besar itu sempat menghilang di balik tembok ke halaman tetangga, sehingga memberinya waktu untuk menyelamatkan hewan peliharaannya.

Remaja itu lalu dengan sigap mengumpulkan anjing-anjing keluarganya. Dan segera lari kembali ke dalam rumahnya di pinggiran kota Bradbury, sebelah timur Los Angeles.

Baca juga: Buang Air Besar di Toilet Alam, Bokong Wanita Ini Digigit Beruang

Stasiun berita melaporkan remaja itu menderita goresan kecil. Tetapi dia dan semua anjingnya baik-baik saja.

“Sejujurnya, satu-satunya hal yang saya pikirkan adalah melindungi anjing saya,” kata Morinico kepada stasiun berita lokal KCAL-TV.

Guardian pada Selasa (1/6/2021) melaporkan remaja itu mengatakan dia berhasil melarikan diri hanya dengan sedikit cedera. Jarinya terkilir dan lututnya sedikit tergores.

Meski begitu, remaja itu tidak akan menyarankan siapa pun untuk mengikuti perbuatan nekatnya.

“Jangan mendorong beruang dan jangan mendekati beruang,” katanya kepada KCAL-TV.

“Anda tidak ingin bernasib sial. Saya kebetulan selamat tanpa cedera. ”

Bradbury adalah komunitas kaki bukit di tepi hutan nasional Angeles.

Baca juga: Dikurung di Kandang Kecil Hampir Seumur Hidupnya, Beruang Jambolina Diselamatkan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

WHO: Penggunaan Alkohol dan Vape di Kalangan Remaja Mengkhawatirkan

WHO: Penggunaan Alkohol dan Vape di Kalangan Remaja Mengkhawatirkan

Global
Kunjungan Blinken ke Beijing, AS Prihatin China Seolah Dukung Perang Rusia

Kunjungan Blinken ke Beijing, AS Prihatin China Seolah Dukung Perang Rusia

Global
Rusia Serang Jalur Kereta Api Ukraina, Ini Tujuannya

Rusia Serang Jalur Kereta Api Ukraina, Ini Tujuannya

Global
AS Berhasil Halau Serangan Rudal dan Drone Houthi di Teluk Aden

AS Berhasil Halau Serangan Rudal dan Drone Houthi di Teluk Aden

Global
Petinggi Hamas Sebut Kelompoknya akan Letakkan Senjata Jika Palestina Merdeka

Petinggi Hamas Sebut Kelompoknya akan Letakkan Senjata Jika Palestina Merdeka

Global
Inggris Beri Ukraina Rudal Tua Canggih, Begini Dampaknya Jika Serang Rusia

Inggris Beri Ukraina Rudal Tua Canggih, Begini Dampaknya Jika Serang Rusia

Global
Siapa Saja yang Berkuasa di Wilayah Palestina Sekarang?

Siapa Saja yang Berkuasa di Wilayah Palestina Sekarang?

Internasional
Ikut Pendaftaran Wajib Militer, Ratu Kecantikan Transgender Thailand Kejutkan Tentara

Ikut Pendaftaran Wajib Militer, Ratu Kecantikan Transgender Thailand Kejutkan Tentara

Global
Presiden Ukraina Kecam Risiko Nuklir Rusia karena Mengancam Bencana Radiasi

Presiden Ukraina Kecam Risiko Nuklir Rusia karena Mengancam Bencana Radiasi

Global
Jelang Olimpiade 2024, Penjara di Paris Makin Penuh

Jelang Olimpiade 2024, Penjara di Paris Makin Penuh

Global
Polisi Diduga Pakai Peluru Karet Saat Amankan Protes Pro-Palestina Mahasiswa Georgia

Polisi Diduga Pakai Peluru Karet Saat Amankan Protes Pro-Palestina Mahasiswa Georgia

Global
Pemilu India: Pencoblosan Fase Kedua Digelar Hari Ini di Tengah Ancaman Gelombang Panas

Pemilu India: Pencoblosan Fase Kedua Digelar Hari Ini di Tengah Ancaman Gelombang Panas

Global
Kim Jong Un: Peluncur Roket Teknologi Baru, Perkuat Artileri Korut

Kim Jong Un: Peluncur Roket Teknologi Baru, Perkuat Artileri Korut

Global
Anggota DPR AS Ini Gabung Aksi Protes Pro-Palestina di Columbia University

Anggota DPR AS Ini Gabung Aksi Protes Pro-Palestina di Columbia University

Global
Ditipu Agen Penyalur Tenaga Kerja, Sejumlah Warga India Jadi Terlibat Perang Rusia-Ukraina

Ditipu Agen Penyalur Tenaga Kerja, Sejumlah Warga India Jadi Terlibat Perang Rusia-Ukraina

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com