Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Rumor Taliban Bersekongkol dengan Rusia, Trump: Tidak Kredibel

Kompas.com - 29/06/2020, 19:51 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

WASHINGTON DC, KOMPAS.com - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengaku ia tidak diberi tahu apa pun dari intelijen tentang aktivitas Rusia di Afghanistan.

Taipan real estate tersebut menuding tuduhan itu tidak "kredibel", sebagaimana diwartakan kantor berita AFP pada Senin (29/6/2020).

Sebuah laporan dari The New York Times yang mengutip pejabat anonim mengatakan, presiden AS itu telah diberitahu laporan yang menunjukkan Rusia menawarkan imbalan kepada militan yang terkait dengan Taliban, untuk membunuh tentara Amerika.

Baca juga: Rumor Rusia Bayar Taliban untuk Bunuh Tentara AS, 3 Pihak Kompak Membantah

Trump kemudian membantahnya pada Minggu (28/6/2020), dengan menulis pernyataannya di Twitter.

"Intel baru saja melapor ke saya, mereka tidak menemukan info ini kredibel, dan karena itu tidak melaporkannya ke saya atau ke @VP," tulis Trump yang merujuk @VP adalah Wakil Presiden Mike Pence.

Menurut laporan The New York Times, intel AS telah mengetahui unit intelijen Rusia menawarkan imbalan kepada milisi yang terkait dengan Taliban, untuk membunuh pasukan koalisi yang dipimpin AS di Afghanistan.

Imbalan itu konon berupa insentif untuk menargetkan pasukan AS, ketika Trump menarik mundur militernya dari negara yang sedang dilanda konflik itu.

Penarikan pasukan asing adalah salah satu tuntutan utama pemberontak, untuk mengakhiri perang terpanjang AS ini.

Baca juga: Sepekan Terakhir, Taliban Bunuh 291 Tentara Afghanistan

The New York Times menerangkan, Trump dijelaskan tentang temuan intel AS itu pada Maret, tapi sang presiden belum mengambil tindakan.

Pada Minggu pagi waktu setempat, Trump mengkritik laporan media itu "mungkin hanya mengada-ada, seperti hoaks Rusia yang gagal."

"Tidak ada yang menjelaskan atau memberi tahu saya, @VP Pence, atau Kepala Staf @MarkMeadows tentang apa yang disebut serangan terhadap pasukan kita di Afghanistan oleh Rusia, seperti yang dilaporkan melalui 'sumber anonim' oleh Berita Palsu @nytimes," tulis Trump di Twitter.

"Semua orang menyangkalnya dan tidak ada banyak serangan ke kami... Tidak ada yang lebih keras terhadap Rusia daripada Pemerintahan Trump."

John Ratcliffe direktur baru intelijen nasional pada Sabtu (27/6/2020) menyatakan, Trump atau Pence telah dijelaskan "tentang intelijen yang dituduhkan The New York Times dalam laporannya."

Dia juga menjamin pernyataan Gedung Putih pada Sabtu yang menyangkal presiden telah diberitahu tentang intelijen, tetapi tidak menutup adanya kemungkinan itu.

Di sisi lain Taliban telah membantah laporan itu, dengan menegaskan bahwa mereka memegang teguh komitmen perjanjian damai pada Februari yang ditandatangani bersama Washington.

Baca juga: Malala, Gadis yang Pernah Ditembak Taliban, Lulus dari Universitas Oxford

Salah satu poin di perjanjian itu adalah, membuka jalan bagi penarikan semua pasukan asing dari Afghanistan tahun depan.

Kelompok pemberontak yang diyakini telah didukung intelijen Pakistan selama bertahun-tahun itu, juga membantah tudingan AS bahwa mereka dipersenjatai Rusia.

Rusia juga menampik laporan The New York Times. Kedutaan besarnya di Washington menulis di Twitter, "tuduhan tak berdasar dan anonim" dalam cerita Times telah "menimbulkan ancaman langsung terhadap hidup para pegawai" di kedutaan-kedutaannya baik di Washington maupun di London.

Baca juga: Dibebaskan dari Penjara, Anggota Taliban Berniat Kembali Bertempur

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Setelah Punya Iron Dome, Israel Bangun Cyber Dome, Bagaimana Cara Kerjanya?

Setelah Punya Iron Dome, Israel Bangun Cyber Dome, Bagaimana Cara Kerjanya?

Global
Protes Pro-Palestina Menyebar di Kampus-kampus Australia, Negara Sekutu Israel Lainnya

Protes Pro-Palestina Menyebar di Kampus-kampus Australia, Negara Sekutu Israel Lainnya

Global
Apa Tuntutan Mahasiswa Pengunjuk Rasa Pro-Palestina di AS?

Apa Tuntutan Mahasiswa Pengunjuk Rasa Pro-Palestina di AS?

Internasional
Setelah Menyebar di AS, Protes Pro-Palestina Diikuti Mahasiswa di Meksiko

Setelah Menyebar di AS, Protes Pro-Palestina Diikuti Mahasiswa di Meksiko

Global
Dilanda Perang Saudara, Warga Sudan Kini Terancam Bencana Kelaparan

Dilanda Perang Saudara, Warga Sudan Kini Terancam Bencana Kelaparan

Internasional
Rangkuman Hari Ke-799 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran Rudal Rusia di 3 Wilayah | Rusia Disebut Pakai Senjata Kimia Kloropirin

Rangkuman Hari Ke-799 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran Rudal Rusia di 3 Wilayah | Rusia Disebut Pakai Senjata Kimia Kloropirin

Global
Biaya Rekonstruksi Gaza Pascaperang Bisa Mencapai Rp 803 Triliun, Terparah sejak 1945

Biaya Rekonstruksi Gaza Pascaperang Bisa Mencapai Rp 803 Triliun, Terparah sejak 1945

Global
Paus Fransiskus Teladan bagi Semua Umat dan Iman

Paus Fransiskus Teladan bagi Semua Umat dan Iman

Global
Rusia Dilaporkan Kirimkan Bahan Bakar ke Korea Utara Melebihi Batasan PBB

Rusia Dilaporkan Kirimkan Bahan Bakar ke Korea Utara Melebihi Batasan PBB

Global
Turkiye Hentikan Semua Ekspor dan Impor dengan Israel

Turkiye Hentikan Semua Ekspor dan Impor dengan Israel

Global
Lebih dari 2.000 Pengunjuk Rasa Pro-Palestina Ditangkap di Kampus-kampus AS

Lebih dari 2.000 Pengunjuk Rasa Pro-Palestina Ditangkap di Kampus-kampus AS

Global
Pelapor Kasus Pelanggaran Boeing 737 Meninggal Mendadak

Pelapor Kasus Pelanggaran Boeing 737 Meninggal Mendadak

Global
[POPULER GLOBAL] Ratusan Ribu Ikan di Vietnam Mati Kekurangan Air | Hamas Minta Gencatan Senjata Permanen

[POPULER GLOBAL] Ratusan Ribu Ikan di Vietnam Mati Kekurangan Air | Hamas Minta Gencatan Senjata Permanen

Global
Polisi Tangkapi Para Demonstran Pro-Palestina di UCLA

Polisi Tangkapi Para Demonstran Pro-Palestina di UCLA

Global
Gelombang Panas Akibatkan Kematian Massal Ikan di Vietnam

Gelombang Panas Akibatkan Kematian Massal Ikan di Vietnam

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com