Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Serikat Pekerja Serukan Aksi Mogok Kerja di Ratusan Gerai Starbucks AS

Alasan pemogokan adalah masalah kepegawaian dan penjadwalan.

Starbucks membagikan cangkir-cangkir bertema liburan yang dapat digunakan kembali secara gratis dengan pembelian kopi pada acara promosi populer Red Cup Day, yang jatuh pada hari Kamis minggu ini.

Agenda dilakukan di tengah-tengah musim liburan utama.

Dilansir dari Reuters, serikat pekerja dalam sebuah pernyataan mengatakan bahwa hari Red Cup adalah salah satu hari yang paling terkenal sulit, membuat kekurangan tenaga kerja barista di Starbucks.

Serikat meminta para barista dan supervisor di semua gerai Starbucks untuk mogok kerja pada tanggal 16 November itu.

Serikat pekerja telah menyerukan protes di lebih dari 100 gerai Starbucks pada hari Red Cup tahun lalu.

"Kami menyadari bahwa Workers United telah mempublikasikan satu hari aksi di sebagian kecil gerai kami di Amerika Serikat minggu depan. .. Workers United belum setuju untuk bertemu untuk melanjutkan perundingan kontrak selama lebih dari empat bulan dan belum memenuhi janji-janji kampanye yang mereka buat," kata Starbucks.

Workers United mewakili lebih dari 360 gerai yang tergabung dalam serikat pekerja dan lebih dari 9.000 karyawan Starbucks.

https://www.kompas.com/global/read/2023/11/14/124500770/serikat-pekerja-serukan-aksi-mogok-kerja-di-ratusan-gerai-starbucks-as

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke