Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ukraina Klaim Rudal Rusia Lintasi Moldova dan Romania, 2 Anggota NATO

Moldova dan Romania merupakan negara anggota NATO.

"Pada pukul 10.18, dua rudal jelajah Kalibr Rusia melintasi perbatasan Ukraina dengan Republik Moldova," kata Valery Zaluzhny di media sosial, dikutip dari kantor berita AFP.

"Sekitar pukul 10.33, rudal ini melintasi wilayah udara Romania. Setelah itu, mereka masuk kembali ke wilayah udara Ukraina."

Kementerian Pertahanan Romania belum mengonfirmasi laporan tentang rudal Rusia yang terbang ke wilayah udara mereka.

Jika dikonfirmasi, ini akan menjadi pelanggaran pertama di wilayah udara Romania sebagai negara anggota NATO sejak awal perang Rusia-Ukraina.

  • Apa Itu NATO dan Daftar Negara Anggotanya
  • Apa itu NATO dan Bagaimana Perannya dalam Konflik Rusia Ukraina?
  • Sejarah Hubungan Ukraina dengan NATO

Sementara itu, Kementerian Pertahanan Moldova mendeteksi sebuah rudal yang melintasi wilayah udara mereka.

Puing-puing rudal Rusia sebelumnya pernah jatuh di Moldova jelang setahun invasi Moskwa ke Ukraina.

https://www.kompas.com/global/read/2023/02/11/124700970/ukraina-klaim-rudal-rusia-lintasi-moldova-dan-romania-2-anggota-nato

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke