Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ukraina Terkini: Pasutri Ditangkap, Dituduh Mata-mata Rusia di Odessa

KYIV, KOMPAS.com – Dinas Keamanan Ukraina (SBU) menangkap pasangan suami istri (pasutri) yang diduga menjadi mata-mata Rusia di Odessa.

Odessa merupakan kota pelabuhan yang di dekat Laut Hitam sekaligus salah satu pelabuhan terbesar di Ukraina.

SBU mengumumkan penangkapan pasutri tersebut pada Kamis (8/12/2022), sebagaimana dilansir Reuters.

Badan keamanan Ukraina tersebut tidak menyebutkan nama pasutri itu.

SBU menuduh pasutri itu mengumpulkan informasi intelijen untuk Rusia di lokasi kemungkinan penyebaran militer dan pergerakan unit pertahanan udara.

Pasutri itu diyakini sebagai perwira intelijen militer Rusia yang berencana membuat jaringan agen di Ukraina selatan.

Petugas SBU menemukan ponsel dan peralatan komputer dengan bukti korespondensi tersembunyi dengan Rusia.

Pasutri itu tidak dapat dihubungi Reuters untuk dimintai komentar.

Odessa sering mendapat ancaman sejak Rusia menginvasi Ukraina pada Februari. Akan tetapi, kota itu tetap di bawah kendali Ukraina.

SBU mengatakan pasutri yang ditahan tersebut telah tiba di Ukraina pada 2018 dan menerima izin tinggal.

Saat tiba di Ukraina, si pria telah berdinas di tentara Rusia.

Pasutri tersebut disebutkan telah mengirimkan informasi yang mereka kumpulkan kepada seorang mantan perwira pasukan khusus Rusia di Crimea yang bekerja sama dengan intelijen militer.

Semenanjung Crimea dicaplok oleh Rusia pada 2014.

SBU juga menerbitkan serangkaian foto penangkapan pasutri itu, dokumen militer pria yang ditahan yang menunjukkan pangkat militernya sebagai kolonel, serta paspor Rusia keduanya.

https://www.kompas.com/global/read/2022/12/08/203100070/ukraina-terkini--pasutri-ditangkap-dituduh-mata-mata-rusia-di-odessa

Terkini Lainnya

WHO: Penggunaan Alkohol dan Vape di Kalangan Remaja Mengkhawatirkan

WHO: Penggunaan Alkohol dan Vape di Kalangan Remaja Mengkhawatirkan

Global
Kunjungan Blinken ke Beijing, AS Prihatin China Seolah Dukung Perang Rusia

Kunjungan Blinken ke Beijing, AS Prihatin China Seolah Dukung Perang Rusia

Global
Rusia Serang Jalur Kereta Api Ukraina, Ini Tujuannya

Rusia Serang Jalur Kereta Api Ukraina, Ini Tujuannya

Global
AS Berhasil Halau Serangan Rudal dan Drone Houthi di Teluk Aden

AS Berhasil Halau Serangan Rudal dan Drone Houthi di Teluk Aden

Global
Petinggi Hamas Sebut Kelompoknya akan Letakkan Senjata Jika Palestina Merdeka

Petinggi Hamas Sebut Kelompoknya akan Letakkan Senjata Jika Palestina Merdeka

Global
Inggris Beri Ukraina Rudal Tua Canggih, Begini Dampaknya Jika Serang Rusia

Inggris Beri Ukraina Rudal Tua Canggih, Begini Dampaknya Jika Serang Rusia

Global
Siapa Saja yang Berkuasa di Wilayah Palestina Sekarang?

Siapa Saja yang Berkuasa di Wilayah Palestina Sekarang?

Internasional
Ikut Pendaftaran Wajib Militer, Ratu Kecantikan Transgender Thailand Kejutkan Tentara

Ikut Pendaftaran Wajib Militer, Ratu Kecantikan Transgender Thailand Kejutkan Tentara

Global
Presiden Ukraina Kecam Risiko Nuklir Rusia karena Mengancam Bencana Radiasi

Presiden Ukraina Kecam Risiko Nuklir Rusia karena Mengancam Bencana Radiasi

Global
Jelang Olimpiade 2024, Penjara di Paris Makin Penuh

Jelang Olimpiade 2024, Penjara di Paris Makin Penuh

Global
Polisi Diduga Pakai Peluru Karet Saat Amankan Protes Pro-Palestina Mahasiswa Georgia

Polisi Diduga Pakai Peluru Karet Saat Amankan Protes Pro-Palestina Mahasiswa Georgia

Global
Pemilu India: Pencoblosan Fase Kedua Digelar Hari Ini di Tengah Ancaman Gelombang Panas

Pemilu India: Pencoblosan Fase Kedua Digelar Hari Ini di Tengah Ancaman Gelombang Panas

Global
Kim Jong Un: Peluncur Roket Teknologi Baru, Perkuat Artileri Korut

Kim Jong Un: Peluncur Roket Teknologi Baru, Perkuat Artileri Korut

Global
Anggota DPR AS Ini Gabung Aksi Protes Pro-Palestina di Columbia University

Anggota DPR AS Ini Gabung Aksi Protes Pro-Palestina di Columbia University

Global
Ditipu Agen Penyalur Tenaga Kerja, Sejumlah Warga India Jadi Terlibat Perang Rusia-Ukraina

Ditipu Agen Penyalur Tenaga Kerja, Sejumlah Warga India Jadi Terlibat Perang Rusia-Ukraina

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke